Cara Mengusir Tikus dari Rumah Tanpa Racun, Gampang dan Anti Ribet!

Jumat, 25 Juni 2021 | 14:57
Freepik/wirestock

Cara mengusir tikus dari rumah tanpa racun

GridHITS.id – Cara mengusir tikus dari rumahtanpa ribet, dijamin tidak akan kembali lagi!

Siapa di sini yang rumahnya banyak tikus?

Menyebalkan, ya!

Tikus memang seringkali mengacaukan barang-barang di rumah, merusak perabotan, hingga mencuri makanan.

Tak hanya itu, tikus juga membawa penyakit serius ke dalam rumah.

Baca Juga: Link dan Cara Download WA GB yang Asli di Artikel Ini, Gampang Banget!

Tak heran jika banyak orang yang kesal jika rumahnya didatangi tikus, sehingga mulai mencari cara mengusir tikus dari rumah di internet.

Tenang, dalam artikel ini akan disajikan cara mengusir tikus yang ampuh tanpa memakai racun.

Namun, sebelum itu kamu perlu memahami apa yang membuat tikus mendatangi rumahmu.

Biasanya, rumah atau tempat yang sudah didatangi tikus akan memiliki ciri-ciri sebagai berikut:

- Ada remahan makanan di sekitar rumah, terutama di tempat pembuangan sampah

- Terdengar suara berisik dari tempat gelap, seperti kamar kosong atau loteng

- Terdapat sarang berupa tumpukan barang di tempat tersembunyi

- Terdapat kabel atau kayu yang telah digerogoti.

Tikus biasanya akan mulai aktif saat malam hari, terutama saat sepi.

Hewan yang satu ini malas keluar saat matahari masih bersinar.

Baca Juga: Begini Cara Memperbaiki Kipas Angin Mati, Bisa Dilakukan di Rumah!

Sekarang ini ada banyak cara mengusir tikus dari rumah, salah satunya menggunakan racun tikus.

Namun, tidak sedikit orang yang menghindari cara tersebut lantaran takut salah sasaran, apalagi bagi mereka yang memiliki hewan peliharaan seperti kucing atau anjing.

Ada beberapa cara mengusir tikus dari rumah tanpa menggunakan racun, berikut uraiannya:

1. Memelihara Kucing

Memelihara kucing dapat dijadikan salah satu solusi untuk mencegah tikus datang ke rumah.

Sebab, adanya kucing akan menakit-nakuti tikus dan mencegah mereka datang dan menetap di rumah kita.

Jika tidak bisa memelihara kucing, kamu bisa meletakkan tempat pembuangan kotoran kucing di sekitar tempat persembunyian tikus.

Cara tersebut bisa mencegah datangnya tikus.

2. Gunakan Minyak Esensial

Baca Juga: Cara Memperbaiki Google Terus Berhenti, Jangan Buru-buru Panik Dulu!

Wangi munyak esensial bisa jadi pilihan untuk mengusir tikus, terutama wangi peppermint dan minyak cengkeh.

Caranya, letakkan kapas yang sudah terserap dengan minyak esensial di tempat-tempat yang sering dilewati tikus, seperti lemari hingga pintu rumah.

3. Pasang Perangkap

Ada banyak jebakan tikus yang dijual di pasar ataupun toko perabotan rumah.

Letakkan lah umpan menarik dalam jebakannya agar tikus tertarik masuk ke dalam perangkap.

Bisa memakai potongan ikan goreng, tempe goreng juga bisa.

Letakkan di tempat-tempat yang bisa dilalui tikus, tinggal lah selama satu malam.

Cek jebakan tikus setiap pagi, lakukan cara tersebut setiap hari supaya tikus tidak kembali lagi.

4. Semprotkan Larutan Cabai

Baca Juga: Anda Pasti Menyesal karena Baru Tahu, Cara Mengusir Tikus dengan Bubuk Kentang Ternyata Ampuh Bikin Mereka Enggak Mau Balik Lagi

Larutan cabai bisa dijadikan alternative lain dari racun tikus.

Bau menyengat yang dikeluarkan oleh larutan cabai dijamin ampuh mengusir tikus.

Caranya, semprotkan larutan cabai di tempay yang sering dikunjungi tikus, seperti di bawah kompor atau di belakang lemari.

5.Menutup Lubang dengan Wol Baja

Tutuplah lobang atau area sempit sudut-sudut rumahmu dengan wol baja.

Sebab, tikus tidak menyukai benda yang tidak bisa digigit, sementara wol baja tidak mungkin dirusak oleh tikus.

Jika tidak ada wol baja, kamu bisa menggunakan lakban untuk menutup lubang atau area sempit tersebut.

6. Simpan Makanan dengan Baik

Salah satu cara yang solutif adalah dengan menyimpaan makanan dengan baik.

Pastikan makanan tersimpan sampai baunya tidak merebak ke mana-mana.

Sebab, tikus akan tertarik datang ke rumah mu jika mencium bau makanan.

Selain itu, buanglah sampah secara rutin agar baunya tidak mengundang datangnya tikus.

Nah, itu dia beberapa cara mengusir tikus dari rumah yang ampuh.

Baca Juga: Belum Banyak yang Tahu, Cara Cepat Mengatasi Masuk Angin Rupanya Cukup dengan Minum Air Rebusan Daun Pepaya

Editor : Saeful Imam

Sumber : Kompas.com

Baca Lainnya