GridHITS.id - Gampang banget ternyata goreng terong agar tak banyak menyerap minyak ke dalamnya.
Seperti diketahui, salah satu cara menyajikan terong yang nikmat ala Indonesia adalah dengan digoreng.
Lalu kita bisa menyantapnya dengan suguhan sambal ulek khas Indonesia yang dibuat dari rawit merah.
Namun salah satu kendala dari terong goreng yang jadi perhatian adalah terlalu banyak menyerap minyak.
Seperti diketahui, banyak konsumsi minyak bisa meningkatkan risiko terkena kolestrol dan kenaikan berat badan berlebih.
Belum lagi minyak yang menempel bisa menyulitkan organ pencernaan untuk mencerna makanan kita.
Untuk beberapa orang yang sensitif terhadap minyak juga bisa saja batuk atau radang tenggorokan karena minyak.
Lalu bagaimana cara untuk meminimalisir itu semua agar kita bisa tetap makan terong goreng dengan nikmat?
Melansir dari kompas.com, inilah beberapa hal yang bisa Anda coba:1. Oleskan minyak ke permukaan terongAlih-alih menuangkan terong ke dalam penggorengan berisi minyak panas yang banyak, baiknya olesi permukaan potongan terong dengan minyak. Cara goreng terong ini bisa mencegah minyak terserap ke dalam daging terong. Olesi bagian sisi terong dan panaskan di atas wajan.Olesi bagian sisi terong lainnya dengan minyak sebelum balik.2. Taburkan garam Menaburkan garam di permukaan potongan terong bisa menjadi tips memasak terong biar tidak menyerap minyak selanjutnya. Taburkan garam dan biarkan terong selama 30 sampai 60 menit. Garam bisa membuat tekstur terong menjadi tidak berpori sehingga membuat minyak tidak banyak terserap.
Ditambahkan dari Los Angeles Times, setelah terong ditaburkan dengan garam. Tepuk-tepuk permukaan terong dengan tisu dapur sampai garamnya hilang. Terong yang ditaburkan dengan air garam tidak mengubah rasa, tapi membuat teksturnya lebih lembu saat dipanggang atau dikukus.3. Rendam dengan susu Merendam irisan atau potongan terong dengan susu selama satu hingga dua jam juga bisa membuat tekstur terong lebih tidak berpori. Itu karena pori terong sudah terisi dengan susu sehingga tidak ada ruang untuk minyak.4. Panaskan dengan microwave Selain menaburkan garam dan merendam terong dengan susu, panaskan terong dalam microwave juga bisa dilakukan agar terong tidak menyerap banyak minyak.
Panaskan terong dengan microwave selama lima menit untuk mengecilkan struktur pori dalam daging terong.5. Pastikan suhu panas minyak goreng stabilJika bagian luar terong dirasa matang lebih cepat, turunkan suhu panas minyak goreng. Namun, selalu pastikan untuk tidak menurunkan suhu panas minyak terlalu banyak. Minyak goreng dengan suhu yang menurun drastis bisa membuat terong menyerap banyak minyak. Kalau terong sudah matang, lapisi dengan tisu dapur sebelum dimasak dengan bumbu masakan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Masak Terong biar Tidak Menyerap Minyak Banyak