GridHITS.id - Mimpiseringkali dianggap sebagai bunga tidur dan berlalu begitu saja setelah kita terbangun di pagi hari.
Namun, saat mimpi bertemu dengan orang yang sudah meninggal, biasanya hal ini akan membekas dan menimbulkan pertanyaan.
Apa arti dari mimpi bertemu orang yang sudah meninggal? Apakah itu tanda perasaan rindu?
Dilansir dariEveryday Know, mimpi saat tidur sebenarnya dibentuk oleh alam bawah sadar diri sendiri.
Saat mimpi bertemu dengan orang yang sudah meninggal, inilah makna sebenarnya dari mimpi itu.
1. Perasaan rindu
Mungkin orangtua, saudara, atau orang terkasih kita sudah meningga dunia dan kita masih berharap bisa melihat sosok mereka.
Otak dan imajinasi alam bawah sadar, akan mereka ulang adegan atau menciptakan kembali sosok orang-orang itu lewat mimpi.
Alam bawah sadar cenderung menarik kenangan tentang sosok yang akhir-akhir ini sering kita pikirkan.
2. Penyesalan tentang sesuatu
Ahli psikologi manusia mengatakan bahwa ada perasaan tertekan atau penyesalan yang dalam saat kita memimpikan seseorang.
Jika orang tersebut telah meninggal dunia, mungkin selama mereka hidup kita pernah menyakiti hatinya, atau memiliki janji yang belum ditepati.
3. Belum bisa merelakan kepergian
Semakin dekat hubungan kita dengan orang yang telah meninggal dunia, akan semakin berat untuk merelakan kepergian mereka.
Apalagi jika kita masih terus berharap bahwa mereka masih hidup, maka akan lebih sulit mengikhlaskan.
Perasaan sulit merelakan ini yang membuat kita seringkali memimpikan orang yang sudah meninggal dunia.