Kerap Disudutkan Jadi Biang Kerok Kehancuran Rumah Tangganya Bersama Anang Hermansyah, Krisdayanti Kini Bongkar Keburukan Suami Ashanty Semasa Menikah

Kamis, 25 Maret 2021 | 18:20
Kolase dari Instagram.com/@ananghijau/@krisdayantilemos

Anang Hermansyah dan Krisdayanti

GridHITS.id -Kerap disudutkan dan disebut biang kerok kehancuran rumah tangga, Krisdayanti balas bongkar keburukan Anang Hermansyah saat masih menikah.

Mantan pasangan Anang dan Krisdayanti seakan tak ada habisnya untuk dibahas.

Kerap disebut sebagai pasangan serasi, di tahun 2009 keduanya bikin heboh lantaran memutuskan untuk bercerai.

Baca Juga: Pantas KD Pilih Raul Lemos yang Pebisnis Tajir, Terungkap Krisdayanti Tak Ingin Ulangi Kesalahan yang Sama dengan Anang Hermansyah dalam Pernikahan: 'karena Pekerjaan'

Kehebohan pun makin menjadi-jadi saat terendus kabar perselingkuhan yang dilakukan oleh Krisdayanti.

Hancurnya rumah tangga Anang dan Krisdayanti disebut-sebut karena adanya orang ketiga yaitu Raul Lemos.

Perselingkuhan itu kabarnya disaksikan sendiri oleh Aurel Hermansyah dan Azriel Hermansyah saat sedang berlibur ke Bali.

Setelah mengetahui hal tersebut, Anang lalu memutuskan untuk keluar rumah dan memilih tinggal di ruko studio musiknya.

Azriel dan Aurel kabarnya juga memutuskan untuk pindah bersama ayahnya beberapa minggu setelah Anang keluar dari rumah.

Kehidupan di ruko tersebut pun tak berjalan dengan mudah, Aurel menceritakan bahkan keluarganya pernah sampai harus makan mi instan dan nasi kuah bayam.

“Aku pernah makan cuma mi instan doang, buka puasa, dari sahur. Dua-duanya makannya mi instan. Dan pernah juga makan nasi sama kuah bayam doang,” ungkap Aurel dilansir GridHITS.id dari kanal Youtube Gritte Agatha di tahun 2020.

Baca Juga: Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Batal Menikah di Istiqlal, Krisdayanti Beri Pesan untuk Putri Anang Hermansyah Jelang Pernikahan: 'Kondisi Ini Nggak Mudah'

“Karena waktu itu, jadi aku pernah banget di posisi kan papaku waktu itu baru pisah, jadi aku tinggalnya cuma bertiga.

Aku, adikku, papaku, kita tinggal di ruko. Jadi yang ngurusin pun juga ya udah papaku aja, sedangkan papahku kan cowok, dia ga biasa untuk ngurusin, mikirin makan pun dia ga biasa kan?

Jadi dari situ, benar-benar buka puasa, sahur makannya mie instan kalau ga nugget,” lanjut Aurel menjelaskan.

Dituding sebagai biang kerok kehancuran rumah tangga, Krisdayanti pun coba angkat bicara perihal sikap Anang.

Melansir Nova.ID, Krisdayanti lewat bukunya My Life, My Secret, KD mengaku dengan jujur pernah akan dicerai musisi asal Jember, Jawa Timur itu.

Masalah kesenjangan pendapatan merupakan salah satu pemicu retaknya hubungan Anang Hermansyah dan Krisdayanti.

Dari catatan tabloidnova.com, ada banyak cerita yang menggambarkan betapa Anang tak punya 'kontribusi' cukup untuk masalah keuangan rumah tangga.

Bahkan, sejumlah narasumber mengatakan, sudah banyak uang adik Yuni Shara itu yang dipakai untuk memodali berbagai jenis bisnis Anang.

Selain itu, ada beberapa sifat yang membuat KD merasa muak.

Baca Juga: Keluarganya Terlihat Harmonis, Kelakuan Anang Hermansyah di Belakang Ashanty Dibongkar oleh Maia Estianty, Sang Musisi: 'Cewek-cewek Lain'

"Belum lagi sifat Anang yang pencemburu, keras, sering melarang," beber narasumber tabloidnova.com.

Tak hanya itu, musisi berusia 51 tahun tersebut juga disebut iri dengan kesuksesan KD.

"Ada kesan, dia iri dengan sukses istrinya. Itu yang bikin KD berontak dan melakukan hal-hal yang memang tak sepatutnya ia lakukan," pungkas sang narasumber.

Artikel ini telah tayang di WIKEN.ID dengan judul Borok Anang Hermansyah Akhirnya Terbongkar, Rupanya Ini yang Bikin Krisdayanti Muak: Tak Sepatutnya Dilakukan!

Tag

Editor : Rachel Anastasia Agustina

Sumber Wiken.ID