Dibantai Habis oleh GM Irene Sukandar di Depan 1,2 Juta Penonton, Dewa Kipas Ngaku Buat Banyak Kesalahan dan Sebut Dirinya Tetap Untung : Berkat Mbak Irene Saya Dapat Rezeki

Selasa, 23 Maret 2021 | 13:39
Youtube/Deddy Corbuzier

Dewa Kipas masih bersyukur walau kalah dari Grandmaster Irene Sukandar

GridHITS.id -Dibantai habis oleh Grandmaster (GM) Irene Sukandar, Dadang Dewa Kipas tetap bersyukur dapat rezeki.

Pertandingan catur antara GM Irene Sukandar dan Dadang Subur, pemilik akun Dewa Kipas berlangsung begitu heboh.

Pertandingan yang ditayangkan langsung di kanal Youtube Deddy Corbuzier berhasil memecahkan rekor penonton.

Baca Juga: Dapat Hidayah sampai Akhirnya Putuskan Peluk Islam, Deddy Corbuzier Akui Melihat Azka Menjadi Mualaf Adalah Salah Satu Keinginan Terdalamnya Namun Tak Ingin Memaksa Karena Hal Ini

Deddy Corbuzier mengatakan melalui Instagram-nya jika tayangan live pertandingan GM Irene Sukandar dan Dadang Subur memecahkan rekor dunia penonton secara live.

Mantan host Hitam Putih itu menyebut jika penonton live pertandingan itu sampai 12 juta orang.

"REKOR DUNIA!!! REAL LIVE VIEWS 1,2 MILLIONS,"ungkap Deddy Corbuzier dikutip dari Instagram-nya (22/3/2021).

Dadang Subur dibuat tak berkutik saat bertarung melawan GM Irene Sukandar dan kalah 3-0.

Format pertandingan dibagi menjadi empat babak, namun Dadang tak ingin melanjutkan babak terakhir karena sudah mengakui kekalahan.

Sempat disebut miliki akurasi langkah yang luar biasa, Dadang kini justru mengakui lakukan banyak blunder (kesalahan).

Dadang pun menyebut jika pertahanan GM Irene Sukandar sangatlah kokoh.

Baca Juga: Dikenal Garang sampai Pernah Memarahi Haters Secara Langsung, Deddy Corbuzier Justru Tak Kuasa Menahan Air Matanya saat Bertemu dengan Sosok Ini: 'Dia Menginspirasi Saya'

"Saya sudah kalah 0-3, Irene Kharisma Sukandar memiliki pertahanan yang sangat kokoh, tidak bisa ditembus," ujar Dadang setelah pertandingan berakhir.

"Saya mengakui saya melakukan banyak blunder pada pertandingan ini. Pada awalnya, saya berpikir hanya satu pertandingan," lanjutnya lagi.

Pemilik akun Dewa Kipas ini juga mengatkan bahwa dirinya tak biasa dengan format pertandingan yang dibatasi waktu 10 menit setiap permainannya.

"Kalau laga dengan waktu berpikir 10 menit, saya kurang menguasai," ujar Dadang Subur.

Walau begitu, Dadang masih merasa bersyukur lantaran dirinya masih mendapatkan hadiah dari Deddy Corbuzier.

Diketahui hadiah dari pertandingan tersebut berjumlah total Rp 300 juta.

GM Irene Sukandar yang memenangkan pertandingan tersebut mendapatkan hadiah Rp200 juta.

Sedangkan, Dadang Subur yang kalah tetap mendapatkan hadiah sebesar Rp 100 juta.

Baca Juga: Agnez Mo Nekat Lakukan Hal Ini Saat Masih Remaja Gara-gara Bujukan Deddy Corbuzier, Sang Penyanyi Singgung Soal Rasa Hilang Kepercayaan Hingga Memilih Putus

Dadang mengungkapkan, berkat pertandingan tersebut, dirinya bisa mendapatkan rezeki.

"Ini jujur aja, berkat Mbak Irene saya jadi ada rezeki, jujur aja," ucap Dadang dikutip dari unggahan Deddy Corbuzier di Instagram-nya (22/3/2021).

"Bukan berkat saya pak. Berkat Mas Deddy promotornya ini," timpal GM Irene sambil tertawa.

Editor : Saeful Imam

Sumber : Kompas.com, Instagram

Baca Lainnya