GridHITS.id- Musisi ternama Anang Hermansyah selama ini dikenal sebagai sosok yang baik.
Selain itu, Anang juga dikenal sebagai sosok ayah yang sangat peduli dengan anak-anaknya.
Bagaimana tidak? Semenjak bercerai dengan Krisdayanti Anang harus rela menjalani peran ganda sebagai seorang ayah sekaligus ibu bagi Aurel Hermansyah dan Azriel Hermansyah.
Namun, beruntungnya Anang bertemu dengan Ashanty yang kini mampu berperan sebagai seorang ibu yang baik untuk anak-anaknya.
Selain itu, pernikahan Anang dan Ashanty pun sudah diberkahi dua orang buah hati yang bernama Arsya dan Arsy.
Selama ini Anang terlihat begitu menyayangi keempat buah hatinya tersebut.
Namun, belum lama ini Anang justru terciduk adu mulut dengan putri kecilnya Arsy.
Hal tersebut terjadi saat Arsy melarang Anang untuk menggunakan rokok elektrik atau vape. "Ayah enggak boleh ngevape!" Kata Arsy dalam akun Instagram @ashanty_ash.
Anang pun bingung mengapa putrinya sampai melarang ia menggunakan vape. "Loh emang kenapa?" Tanya Anang.
Ashanty pun membela Anang karena suaminya tersebut sudah berhenti merokok dan wajar saja jika menggunakan vape. "Kan ayah udah berhenti ngerokok bagus dong," kata Ashanty. "Iya tapi ayah juga enggak boleh vape!" Tegas Arsy. "Kenapa alasannya?" Tanya Anang lagi.
Ternyata Arsy berani larang Anang menggunakan vape lantaran ayahnya tersebut sering melarang ia membeli mainan. "Karena ayah larang Arsy, larang yang Arsy mau banget-banget gitu. Misalnya beli mainan apa gitu," ungkap Arsy.
Anang mengatakan, mainan putrinya tersebut sudah sangat banyak. "Kan ada mainannya itu banyak," jelas Anang.
Arsy pun terlihat semakin marah hingga berani berteriak. "Itu mainannya dikit banget ayah!," kata Arsy sambil teriak.
Ashanty pun menegur Arsy agar bisa lebih bersyukur dengam segala yang dimiliki.
Baca Juga: Sempat Kirim Pesan Saling Menguatkan karena Barengan Masuk RS, Hati Ashanty Hancur saat Dengar Rina Gunawan Meninggal Dunia dan Ungkapkan Janji Istri Teddy Syah sebelum Tutup Usia: 'Janji Mau...' "Eh bersyukur nak," kata Ashanty pada Arsy "Ya cukup lah itu," timpal Anang.
Arsy pun langsung terdiam saat itu mendengar perkataan ibu kandungnya.
Ashanty pun menilai gaya berbicara Arsy sudah seperti layaknya orang dewasa. "Ngomongnya kaya udah gede nih anak," tutup Ashanty.