GridHITS.id- Pevita Pearce mewanti-wanti warganet untuk tak tidur ketika memasuki waktu magrib.
Pasalnya artis cantik tersebut mengalami peristiwa cukup mengerikan di balik kebiasaannya.
Pevita mengakui bahwa ia memiliki kebiasaan untuk tidur mendekati waktu magrib.
Tetapi kebiasaan tersebut justru membuat Pevita mengalami kejadian aneh.
Bahkan ia sampai trauma tak ingin tidur mendekati waktu magrib lagi.
Mulanya Pevita menceritakan mengenai kebiasaan tidurnya yang dianggap aneh.
Perempuan secantik Pevita Pearce juga ternyata memiliki kebiasaan aneh dalam tidurnya.
Jika orang lain sering 'ngiler' di kala tidur, tidak dengan Pevita Pearce yang memiliki kebiasaan mengigau.
"Nggak (ngiler), ngigo," kata Pevita Pearce di YouTube.
Tidak hanya itu saja, Pevita Pearce ternyata sangat hafal dengan semua mimpi-mimpinya secara detail.
"Gue itu hafal mimpi-mimpi gue tadi malam. Kayak gak mimpi."
Saking terlalu seringnya bermimpi, Pevita Pearce jadi kebingungan membedakan mana adegan di dalam mimpi dan kenyataan sebenarnya.
Hampir setiap malam Pevita Pearce memipikan hal-hal yang aneh.
"Nggak tahu mana mimpi mana beneran," lanjutnya.
Pernah suatu ketika Pevita Pearce seolah terbangun dari mimpinya dan segera duduk di ujung kasur.
Namun, dia tidak menyangka dengan apa yang dilihatnya.
Ya, Pevita melihat tubuhnya sendiri sedang tertidur pulas.
Dengan gesit dia berusaha membangunkan asistennya.
Sayang yang terjadi adalah tangan Pevita tidak bisa meraih tubuh asistennya.
"Pernah sekali bangun dari mimpi gue, gue duduk di ujung kasur dan gue ngelihat badan gue lagi tidur."
Baca Juga: Dirawat Akibat Covid-19, Pevita Pearce Masih Rutin Lakukan 4 Olahraga Berat Ini di Rumah Sakit
Baca Juga: Pevita Pearce Positif Covid-19, Sang Manajer Ungkap Kronologi dan Kondisi Terkini
"Terus gue bangunin asisten gue, kayak please bangunin gue tapi badan gue nggak tembus badan dia," lanjutnya.
Tentu saja hal itu membuat dia ketakutan dan mengimbau untuk tidak tidur di waktu magrib.
"Pesan gue, percaya gue, jangan tidur kalau mau maghrib," tutup dia.
Artikel ini telah tayang di GridStar.id dengan judul "Bikin Merinding! Sering Tertidur Waktu Maghrib, Pevita Pearce Trauma Dibuat Trauma Lantaran Pernah Saat Alami Kejadian Mengerikan Ini: Gue Liat Badan Gue Sendiri"