Pasti Orang Lain Pangling! Coba Minum Teh Hijau di Waktu Ini Jika Ingin Diet Anda Sukses

Selasa, 03 November 2020 | 12:00
Freepik

Teh Hijau

PastiOrang Lain Pangling! Coba Minum Teh Hijau di Waktu Ini Jika Ingin Diet Anda Sukses

GridHITS.id -Teh hijau nyatanya bukanlah sembarangan minuman untuk menghilangkan rasa dahaga.

Teh hijau digadang-gadang mampu membantu seseorang yang ingin dietnya sukses.

Menurunkan berat badan berbekal teh hijau ternyata tak bisa sembarangan. Ada waktu terbaik untuk bisa meneguk segarnya secangkir minuman sehat ini.

Baca Juga: Tanpa Serum dan Maskara, Bulu Mata Bisa Lentik dan Lebat dalam Waktu Cepat dengan Bahan Alami Murah Meriah Ini

Baca Juga: Sudah Berapa Kali Ganti Skincare? Trik Ampuh Hilangkan Flek Hitam di Wajah Pakai Jahe Ini Patut Dicontek

Tidak seperti diet tertentu, jika hanya bergantung pada teh hijau ke dalam pola makan kita mungkin memerlukan waktu lama untuk menunjukkan hasil.

Namun, ada waktu-waktu tertentu di mana konsumsi teh hijau bisa membantu mendapatkan hasil yang lebih baik.

Sejumlah pakar menyarankan konsumsi teh hijau di pagi hari untuk membantu meningkatkan metabolisme tubuh dan memberikan nutrisi untuk menambah energi.

Teh hijau di pagi hari juga bisa membantu kita untuk lebih fokus dan berkonsentrasi untuk menjalani hari.

Sejumlah penelitian menyebutkan bahwa teh hijau memberikan manfaat, terutama jika dikonsumsi sebelum berolahraga.

Sebuah studi yang meneliti 12 orang laki-laki menemukan, konsumsi teh hijau sesaat sebelum berolahraga dapat meningkatkan pembakaran lemak sebesar 17 persen.

Studi lain menemukan, minum tiga porsi teh hijau sehari sebelum berolahraga dan satu porsi lagi dua jam sebelum berolahraga dapat meningkatkan pembakaran lemak selama latihan dan saat istirahat.

Namun, minum terlalu teh hijau ternyata juga bisa memberi dampak buruk bagi tubuh.

Sehingga untuk membakar lebih banyak kalori, teh hijau sebaiknya hanya dikonsumsi sekitar dua hingga tiga kali sehari.

Baca Juga: Minum Teh Hijau Secara Teratur, Perubahan Luar Biasa Akan Terjadi pada Kulit dan Rambut Anda

Baca Juga: Jangan Sembarangan, Supaya Berhasil Turunkan Berat Badan Konsumsi Teh Hijau dengan Cara Ini

freepik

Ilustrasi teh

Untuk membuat teh hijau, disarankan merebus air lalu biarkan dingin selama 10 menit, sebelum dituangkan ke kantong teh atau serbuk daun teh hijau.

Ini dilakukan karena air mendidih bisa membunuh katekin dalam teh, sehingga manfaatnya menjadi tidak optimal.

Penelitian lainnya menemukan bahwa minum teh hijau sebelum waktu tidur dapat membantu menenangkan tubuh dan menyiapkannya tubuh untuk tidur malam yang baik.

Namun jika targetmu adalah menurunkan berat badan, mengonsumsi teh hijau di pagi hari atau sebelum makan adalah pilihan terbaik.

Meskipun tidak ada bukti kuat bahwa minum teh hijau dapat menekan rasa lapar, banyak orang yang mengkonsumsi teh hijau setiap hari menjelaskan bahwa mereka tidak terlalu merasa lapar sepanjang hari.

Kondisi itu akan membantu menurunkan berat badan karena secara tidak langsung membantu mengurangi asupan kalori.

Penelitian lebih lanjut menunjukkan bahwa minuman ini juga dapat membantu membakar lemak perut, salah satu tempat penyimpanan lemak yang paling sulit dihilangkan.

Senyawa dalam minuman sehat dapat meningkatkan kadar hormon dalam tubuh yang membuat sel-sel lemak untuk memecah diri.

Baca Juga: Ngapain Repot-repot Perawatan di Salon, Bau Kaki Ternyata Bisa Hilang dalam Sekejap Cuma dengan Teh yang Diracik Seperti Ini

Baca Juga: Sudah Dianggap Biasa 'Apa pun Makanannya Minumnya Harus Es Teh', Siapa Sangka Kebiasaan Ini Jadi Biang Munculnya Penyakit

Kemudian lemak akan dilepaskan ke aliran darah dan membuatnya tersedia sebagai energi.

Karena itu, teh hijau tidak hanya membantu membakar lebih banyak lemak, tetapi juga memberi lebih banyak energi dan membuat kita lebih termotivasi untuk mencapai tujuan penurunan berat badan.

Artikel ini sudah tayang di Kompas.com dengan judul:Bisa Bantu Diet, Kapan Waktu Terbaik Minum Teh Hijau?

Editor : Yosa Shinta Dewi

Sumber : Kompas.com

Baca Lainnya