Bikin Panjang Umur, Coba Mulai Sekarang Terapkan Kebiasaan Ini di Kehidupan Sehari-hari

Kamis, 15 Oktober 2020 | 10:03
Pexels.com

Ilustrasi orang panjang umur

Bikin Panjang Umur, Coba Mulai Sekarang Terapkan Kebiasaan Ini di Kehidupan Sehari-hari

GridHITS.id - Semua orang pasti ingin hidup sehat, bahagia, dan panjang umur.

Seperti kita tahu kalau orang zaman dulu kebanyakan berumur panjang, meski dengan keterbatasan teknologi dan fasilitas.

Tidak bisa dipungkiri semakin berkembangnya zaman, masa hidup orang semakin berkurang.

Bisa jadi hal ini dipengaruhi faktor lingkungan, pola makan, dan gaya hidup yang semakin banyak pilihan.

Melansir Kompas.com dari Healthline, mulai sekarang coba terapkan kebiasaan sederhana ini agar bisa panjang umur.

Baca Juga: Baru Saja Bahagia Pamer Pacar Baru, Ayu Ting Ting Justru Dapat Peringatan dari Sosok Ini Singgung Soal Kewaspadaan dan Beratnya Hidup: Hati-hati

Baca Juga: Mulai Hari Ini Coba Rebus Telur Tambahkan Baking Soda, Jangan Kaget Lihat Hasilnya Cuma Butuh Waktu 10 Menit

1. Jangan makan berlebihan

Banyak penelitian yang mengkaji antara asupan kalori dan panjang umur.

Hasilnya, terbukti kalau pengurangan kalori sebesar 10-50 persen bisa meningkatkan umur maksimum.

Terlebih lagi, pembatasan kalori dapat membantu mengurangi kelebihan berat badan dan lemak perut, yang keduanya terkait dengan rentang hidup lebih pendek.

Mulai sekarang, cobalah mengurangi asupan kalori dengan mengganti menu makanan menjadi lebih sehat.

2. Konsumsi kacang-kacangan

Kacang-kacanngan adalah pembangkit nutrisi.

Bahan makanan ini kaya akan protein nabati, serat, antioksidan, dan senyawa tanaman bermanfaat.

Terlebih, kacang-kacangan menjadi sumber mineral, magnesium, kalium, folat dan vitamin E.

Penelitian juga mengungkap kalau kacang-kacangan sangat bagus untuk penderita penyakit jantung, tekanan darah tinggi, peradangan, diabetes hingga kanker.

Baca Juga: Abaikan Sang Istri yang Merana Tanggung Kehamilan Seorang Diri, Perlakuan Rizki DA Buat Sang Ibu Ngamuk Hingga Menangis Sejadi-jadinya

Baca Juga: Pecinta Drakor Wajib Merapat! 6 Rekomendasi Drama Korea Berserta Link Nonton dan Download Gratis Lewat Situs Legal

3. Kunyit

Kunyit dikenal sebagai rempah-rempah yang punya manfaat anti penuaan dini.

Bahan ini juga mengandung senyawa bioaktif kuat yang disebut curcumin.

Karena sifat antioksidan dan anti-inflamasi, kunyit bisa membantu kerja fungsi otak, jantung dan paru-paru.

4. Aktif secara fisik

Terus bergerak menjadi salah satu kunci untuk berumur panjang.

Menurut penelitian, olahraga setidaknya 15 menit sehari dapat membuahkan berbagai manfaat, salah satunya mencakup 3 tahun tambahan hidup.

Selain itu, risiko kematian bisa berkurang sampai 4 persen jika kalian rajin melakukan aktivitas fisik.

Baca Juga: Lebih Pilih Datangi Rempoa Demi Temui Gempi, Ternyata Gading Marten Punya Ketakutan Ini Kalau Sampai Anaknya Nginep di Andara

Baca Juga: Jadi Rebutan dan Selalu Sold Out, Hanya Tisu Basah Jenis Ini yang Ampuh Cegah Penularan Virus Covid-19

5. Jangan merokok dan hindari alkohol

Merokok sudah menjadi penyebab berbagai penyakit kronis dan kematian dini.

Secara keseluruhan, orang yang merokok kehilangan hingga 10 tahun usia dan 3 kali lebih tinggi risiko meninggal sebelum waktunya.

Begitu pula dengan konsumsi alkohol yang dapat menyebabkan penyakit hati, jantung dan pankreas.

Artikel ini sudah tayang di Nakita.id dengan judul:Bukan Hoaks, Rahasia Panjang Umur Ternyata Berasal dari Kebiasaan-kebiasaan Sederhana Ini, Jangan Sampai Terlewat!

Editor : Safira Dita

Sumber : Kompas.com, Healthline

Baca Lainnya