Lupakan Semir Rambut dan Jangan Lagi Dicabut, Coba Cara Mudah Menghilangkan Uban Cuma Pakai Teh Hitam Campur Kopi
GridHITS.id -Kehadiran uban memang tidak bisa dihalangi.Seiring dengan bertambahnya usia, rambut pasti tumbuh uban.Namun bagi sebagai orang, uban adalah masalah serius karena bisa mengganggu penampilan.Tidak cuma itu, rambut tumbuh uban juga dapat mengurangi rasa percaya diri.
Pertama-tama, teh hitam kaya akan asam tannic yang bisa menghitamkan rambut jika digunakan secara teratur.
Moms cukup merebus enam sendok bubuk teh hitam atau enam kantung teh hitam.Setelahnya diamkan sebentar dan siram ke rambut.
Diamkan selama 30 menit sebelum dibilas dengan air hangat.
Cara kedua, Moms bisa memadukan teh hitam dengan bubuk kopi untuk membuat rambut beruban kembali hitam.Kalian hanya perlu merebus tiga kantung teh hitam dengan tiga gelas air dan tambahkan tiga sendok bubuk kopi.Masak selama lima menit dan setelah dingin gunakan campuran ini sebagai semir.Diamkan selama satu jam kemudian bilas dengan air.
Cara selanjutnya, Moms bisa mengkombinasikan teh hitam dengan herbal lain.
Tuangkan tujuh kantung teh hitam, dua daun rosmary, dua daun oregano dan masak sampai mendidih.
Setelah dingin aplikasikan campuran tersebut ke rambut selama satu hingga dua jam dan bilas.
Lakukan dengan telaten sehari satu kali agar hasilnya maksimal.
Artikel ini sudah pernah tayang di Nakita.id dengan judul: Tampil Lebih Muda Tanpa Uban, Gunakan Ramuan Teh Hitam dan Kopi Ini untuk Keramas Setiap Hari