Rutinkan Minum Ramuan Air Lemon dan Jahe Setiap Pagi, Sederet Manfaat Mengejutkan Ini Bakal Dirasakan Tubuh

Jumat, 26 Juni 2020 | 15:00
Pixabay.com

Manfaat minum air lemon hangat dan jahe

Rutinkan Minum Ramuan Air Lemon dan Jahe Setiap Pagi, Sederet Manfaat Mengejutkan Ini Bakal Dirasakan Tubuh

GridHITS.id -Khasiat air lemon sudah tidak perlu dipertanyakan lagi.

Air lemon hangat yang dikonsumsi setiap pagi dikenal sebagai trik untuk memangkas berat badan secara efektif.

Tidak cuma itu, air lemon juga dikatakan baik untuk memperbaiki sistem pencernaan, dan menjaga daya tahan tubuh.

Baca Juga: Malam Ini Langsung Rebus Susu pakai Lada dan Cengkeh, Perubahan Luar Biasa pada Tubuh Akan Dirasa Keesokan Paginya

Baca Juga: Boro-boro Luluh Hatinya, Nikita Mirzani Malah Makin Murka Usai Fotonya Dipampang Baim Wong di Instagram: ‘Pencitraan Banget!’

Namun, bagimana jika Moms menambahkan ekstrak jahe dalam air lemon tersebut?

Melansir dari timesnownews, campuran air lemon hangat dan ekstrak jahe punya sederet manfaat luar biasa.

Jadi, jika kalian ingin membakar lemak perut, menurunkan berat badan atau mengendalikan gula darah, ramuan mujarab ini bisa jadi solusinya.

Berikut adalah manfaat minum air lemon dan jahe di pagi hari

1. Menurunkan berat badan

Baik jahe atau pun lemon adalah bahan rumahan yang sangat ampuh untuk menurunkan berat badan.

Sebuah penelitian memperlihatkan kalau orang yang minum air jahe setelah sarapan, perasaan kenyangnya akan lebih tahan lama.

Ditambah, senyawa polifenol antioksidan yang ditemukan di lemon bisa membantu menurunkan berat badan.

Baca Juga: Kini Tak Usah Repot ke Salon, Bahan Rumahan Ini Ternyata Ampuh Hitamkan Rambut Secara Permanen

Baca Juga: 5 Tahun Pacaran Malah Ditinggal Nikah Dengan Orang Lain, Lesty Kejora Berikan Respon Menohok Saat Istri Rizki DA Sesumbar Pamer Suami Soleh

Hal itu sudah dibuktikan oleh penelitian yang dipublikasikan Journal of the American College Nutrition.

Vitamin C yang terkandung dalam lemon akan membantu membakar lemak, terutama ketika berolahraga.

Ahli mengatakan kalau ketika tubuh mendapatkan cukup vitamin C, maka lemak tubuh akan terbakar 30 persen lebih banyak ketika olahraga.

2. Mengatasi gangguan pencernaan

Tidak hanya enak dikonsumsi, tapi sensasi pedas jahe ketika dikonsumsi pagi hari dalam kondisi perut kosong bisa membantu mengobati gangguan pencernaan.

Sebuah penelitian mendapati kalau orang yang mengonsumsi 1,2 gram bubuk jahe sebelum makan, akan meredakan masalah pencernaan hingga 50 persen.

Penelitian juga mengklaim kalau minum air lemon dan jahe ampuh untuk mengeluarkan racun-racun dalam tubuh.

3. Menstabilkan gula darah

Secara mengejutkan, peneliti menganjurkan konsumsi jahe untuk para pasien diabetes.

Penelitian di tahun 2015 menunjukkan kalau dua tipe diabates bisa membaik dengan mengonsumsi 2 gram bubuk jahe.

Ramuan jahe dan lemon juga memperbaiki kinerja jantung,serta mencegah penyakit.

Baca Juga: Ceritakan yang Sebenarnya Terjadi, Nikita Mirzani Mengaku Tak Habis Pikir dengan Baim Wong yang Lakukan Hal Ini: Duh Kok Begini Ya

Baca Juga: Mengenang Peran Penting Sapardi Djoko Damono dalam Dunia Literatur Indonesia hingga Kerap Meraih Penghargaan Tingkat Dunia

Cara membuat ramuan jahe dan lemon

Untuk mendapatkan manfaat tersebut, Moms disarankan mengonsumsi air jahe lemon ini secara konsisten.

Cara membuatnya, pertama peras lemon dan ambil sarinya lalu tambahkan air hangat.

Kemudian masukkan jahe geprek atau 1 sendok teh eskstrak jahe ke dalam air lemon hangat tadi.

Tambahkan pula madu asli atau kayu manis untuk memperlezat rasa.

Konsumsi di pagi hari, bisa setelah sarapan atau ketika perut masih kosong.

Artikel ini sudah tayang di Nakita.id dengan judul:Konsumsi Ramuan Air Lemon Hangat dengan Jahe Geprek di Pagi Hari, Hal Tidak Disangka-sangka Ini Akan Terjadi Pada Tubuh

Tag

Editor : Safira Dita

Sumber Timesnownews.com