Ogah Ditagih di Akhirat, YouTuber Tajir Ini Teringat Nazarnya untuk Lakukan Sedekah Bayi Tabung yang Bikin Pasutri Langsung Ramai Antre: Monggo Kalau Mau

Selasa, 09 Juni 2020 | 13:27
Pixabay.com

Ilustrasi bayi

Ogah Ditagih di Akhirat, YouTuber Tajir Ini Teringat Nazarnya untuk Lakukan Sedekah Bayi Tabung yang Bikin Pasutri Langsung Ramai Antre: Monggo Kalau Mau

GridHITS.id -Sudah tak asing ya dengan Arief Muhammad?

Arief Muhammad yang dikenal sebagai YouTuber dan pengusaha tajir ini baru saja membuat pengumuman.

Ya, Arief Muhammad dan istrinya Tiara Pangestika memutuskan untuk melakukan sedekah bayi tabung.

Bukan tanpa alasan, YouTuber kondang tersebut bertekad untuk sedekah bayi tabung lantaran sudah bernazar.

Baca Juga: Suaminya Sempat Terlilit Utang Hingga Terpaksa Jual Rumah, Kini Asmirandah Dikabarkan Sedang Berbahagia karena Sukses Jalani Program Bayi Tabung

Baca Juga: Pernah Keguguran Hingga Mengurung Diri Selama Dua Minggu, Okan Corneluis dan Lee Sachi Akui Trauma Jalani Program Bayi Tabung

Ia juga mengisahkannya lewat unggahan Instagram pribadinya.

Usut punya usut, Arief Muhammad dan sang istri sempat sulit memiliki momongan.

Namun, setelah melakukan program bayi tabungdemi bisa menyambut kehadiran buah hati, upaya mereka berbuah manis.

Arief Muhammad dan Tiara Pangestika dikaruniai anak laki-laki bernama Ibrahim Wishaka El Emran.

Lantas, YouTuber kondang itu teringat akan nazarnya.

Instagram/ @ariefmuhammad

Arief Muhammad sedekah bayi tabung

"Di awal kehamilan Ibrahim kemarin, kami sempat kepikiran, kasihan juga teman-teman yang sudah lama nikah dan belum dikaruniai anak sementara ekonominya belum menyanggupi," ujar Arief Muhammad dalam akun Instagramnya, Senin (8/6/2020)

"Dari situ akhirnya kami bernazar, kalau kehamilan ini sukses, lancar sampai lahiran, kami mau bersedekah dengan membiayai satu pasangan untuk program bayi tabung.

Baca Juga: Awalnya Sangat Berharap Punya Momongan Lagi, Istri Denny Cagur Tak Mau Buru-buru Jalani Program Bayi Tabung Kembali

Baca Juga: Sudah Mantap Lakukan Program Bayi Tabung di Tanah Air, Zaskia Sungkar Jalankan Pengambilan Sel Telur, Irwansyah: 'Doain ya Teman-teman'

Meski begitu, hingga kini pihak Arief Muhammad belum tahu pasti bagaimana prosedur untuk membuat nazarnya menjadi kenyataan.

Sampai berita ini ditulis, YouTuber kondang itu menganjurkan agar publik menuliskan pengalaman usaha mereka untuk mendapat momongan lewat kolom komentar unggahannya.

"Enggak ada tenggat waktunya, pelan-pelan saja sambil kita timbang-timbang mana yang benar-benar pantas untuk dibiayai. Bismillah ya, semoga tepat sasaran,"lanjutnya.

Suami Tiara Pangestika itu pun menuliskan keterangan tambahan di unggahan priadinya.

"[Sedekah Bayi Tabung]

"Monggo kalau mau share berita ini ke keluarga, saudara, teman, atau kenalan kamu.

"Siapa tau dari situ kita bisa nemuin pasangan yang kira2 pantas untuk dibantu.

"Bismillah," tulis Arief Muhammad lewat keterangan unggahannya.

Baca Juga: Ulah YouTuber Bongkar Kalkulator Jadi Bisa Internetan Malah Berujung Petaka Karena Langsung Dituntut Sebuah Perusahaan

Baca Juga: Parah! Diawali Dengan Bismillah, Youtuber Asal Malang ini Lelang Keperawanannya Rp2 Miliar di Bulan Ramadan Untuk Pejuang Covid-19

Sontak pengumunan dari Arief Muhammad tersebut membuat publik antusias.

"Seneng banget baca ini, semoga berkah yaa Arief, Tipang, Ibrahim," tulis tasyakamila.

"Bacanya terharu, sehat & berkah terus ya kalian," tulis wandhadwiutari.

Tak sedikit warganet yang menceritakan kisah mereka dalam berjuang mendapatkan momongan.

Tag

Editor : Yosa Shinta Dewi

Sumber Instagram