Sempat Terjerat Kasus Narkoba, Ternyata Sosok Ini yang Selalu Menghantui Pikiran Ririn Ekawati Saat Ditahan Polisi

Sabtu, 23 Mei 2020 | 08:00
instagram @ririnekawati

Hasil Tes Rambut dan Tes Darah Ririn Ekawati Tetap Dinyatakan Negatif, Warganet: Musuh Paling Berbahaya Itu Orang Terdekat

Terjerat Kasus Narkoba Meski Akhirnya Tak Terbukti Bersalah, Ternyata Sosok Ini yang Selalu Menghantui Pikiran Ririn Ekawati Saat Pertama Kali Diciduk Polisi

GridHits.id - Narkoba memang tak hentinya menjerat korban dari kalangan selebriti.

Beberapa waķtu lalu dunia hiburan digegerkan dengan peristiwa penangkapan artis cantik Ririn Ekawati.Ririn ditangkap oleh pihak Polres Jakarta Barat di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan, pada Sabtu (7/3/2020) pukul 23.00.Polisi menemukan bukti berupa 38 butir happy five saat mengamankan Ririn.

Baca Juga: Kapok Ditangkap Terkait Narkoba, Ririn Ekawati Kini Lebih Hati-hati Dalam Bergaul :

Baca Juga: Setelah Sempat Diduga Jadi Pemakai Narkoba hingga Jalani Tes, Ini Status Ririn Ekawati

Sempat dinyatakan ikut mengonsumsi pil happy five, Ririn harus menjalani beberapa tes lain untuk membuktikan dirinya pemakai atau tidak.Setelah melakukan pemeriksaan, hasil tes rambut di Pusat Laboratorium Badan Narkotika Nasional (BNN) Lido, Bogor, Jawa Barat, Ririn dinyatakan negatif narkoba.Setelah hasil tes keluar, Ririn mengaku sangat lega karena terbebas dari jerat hukum.

Statusnya saat itu hanyalah sebagai saksi dari sang asisten (ITY).Baru-baru ini, Ririn mengenang kembali momen pahit itu kepada Melaney Ricardo di channel YouTube Melaney (21/05/2020).

"Apa yang biasa Ririn lakuin saat kamu sedang jatuh dan kamu benar-benar sendiri?" tanya Melaney.

Baca Juga: Hasil Tes Rambutnya Terbukti Negatif Narkoba, Ririn Ekawati Beri Pernyataan Menohok untuk Asistennya

Baca Juga: Setelah Ririn Ekawati, Mbak You Ramal Artis Wanita yang Dikenal Baik Akan Tersandung Narkoba, Siapa?

"Keluarga yang important, jadi aku bisa cerita apapun ke keluarga. Beberapa hal yang aku enggak bisa share aku cerita ke Tuhan," ungkap Ririn."Terus masalah yang kemarin, gimana caranya lo bisa bangkit lagi?" tanya Melaney.

"Waktu pertama kali, aku berada di tempat yang salah dengan orang yang salah. Aku buktikan aja ke orang-orang aku lakuin semua tes yang harus dilakukan dan hasilnya bisa dilihat, negatif semuanya," ujar Ririn.

"Setelah kejadian itu aku diam sesaat, apa gue terlalu percaya sama orang? Kenapa bisa ini kejadian?" tambahnya.

Kasus yang menjeratnya membuat Ririn harus kehilangan banyak hal serta tak bisa menghindari hujatan publik padanya."Dengan kejadian kemarin udah bikin nama baik keluarga jadi jelek, pekerjaan diputus, belum lagi orang lihatnya kayak gimana," jelas Ririn."Aku enggak mau jelasin ke semua orang dan enggak perlu. Yang paling penting anak-anak tahu mamanya enggak seperti itu, yang lain ngomongin apa I dont care, saya enggak pernah minta makan," tegasnya.

Baca Juga: Sosok Pria yang Gandeng Ririn Ekawati Keluar Kantor Polisi Mendadak Jadi Sorotan, Siapa?

Baca Juga: Dituduh Asisten Pribadi Ikut Pakai Narkoba, Ririn Ekawati Akhirnya Blak-blakan Mengakui Hal Ini pada Teman-temannya di Grup WhatsApp

Ririn telah banyak mengalami kerugian saat dirinya terjerat kasus narkoba itu padahal dirinya tak bersalah."Pertama kali diperiksa segala macam yang pertama di otakku, Oh My God my kids! Aku enggak bisa hubungin siapapun, aku cuma berdoa," kenangnya.

instagram/ririnekawati

anak-anak ririn ekawati

"Mereka tahu persis mamanya seperti apa, yang ada diotakku itu anak-anak terus. Ya Allah aku minta maaf, maafin aku. Aku enggak menyangka dikasih tamparan seperti ini," ujar Ririn tak kuasa membendung air matanya.Ririn banyak belajar dari masalahnya saat itu, ia juga menjadi orang yang lebih hati-hati demi kedua anaknya.

Artikel ini telah tayang di GridFame.id dengan judul Tak Gentar, Ririn Ekawati Hanya Pikirkan Sosok Ini saat Terjerat Kasus Narkoba: 'Maafin Aku...'

Tag

Editor : Saeful Imam

Sumber gridfame.id