Nakita.id -Tingkah lakuyang tak biasa Nia Ramadhani sering kali menjadi pembicaraan publik Tanah Air termasuk Nia Ramadhani kesal tak bisa nawar baju seharga Rp 50 Ribu.
Setelah sederet aksinya yang mencuri perhatian, kali ini istri Ardi Bakrie itu kedapatan belanja baju di sebuah pasar di bilangan Jakarta.
Kini tingkah lucunya saat berbelanja dan menawar baju pun kembali menjadi sorotan.
Diketahui saat itu, Nia tengah melakukan challenge bersama sahabatnya, Jessica Iskandar dalam sebuah program acara "Ngopi Dara".
Pada video yang diunggah dikanalYouTubeTrans TVbelum lama ini, Nia tampak diberi uang Rp 100 ribu untuk membeli sebuah baju.
Demi mendapat harga semurah mungkin,ibu tiga anak inipun melakukan transaksi tawar menawar dengan sang penjual.
"Ini bisa tawar-tawar nggak mbak?" tanya Nia Ramadhan. "Enggak," jawab sang penjual singkat.
Mendengar jawaban dari sang penjual, Nia pun tak kehabisan akal.
Dengan nada merayu, Nia menawar baju seharga Rp 60 ribu tersebut.
"Nggak bisa ditawar ya? Bisa deh," ucap Nia. "Nggak bisa ntar diomelin," balas penjual baju tersebut.
Tak menyerah begitu saja, Nia tetap mencoba menawar baju tersebut dengan harga Rp 50 ribu.
Sayang, penawarannya itu ditolak dengan tegas oleh penjual baju itu.
"Diomelin? Rp 50 ribu deh," ceplos Nia. "Udah harga pas," sahut penjual tersebut.
Merasa usahanya gagal, Nia pun akhirnya merasa kesal sendiri danlangsung meninggalkan toko baju tersebut.
Namun tidak lama kemudian, Nia akhirnya balik lagi ke toko tersebut.
"Ih kesel, aku kok nggak bisa nawar ya? Ya udah nggak apa-apa pakai baju yang tadi aja cepetan," pungkasnya tak sabar.
Sebelumnya, Nia sempat ditanya oleh Jessica apakah pernah datang ke pasar untuk membeli baju.
Lantas, Nia menjawab jika dirinya sering berbelanja baju di pasar karena harganya yang murah.
Tak hanya itu, ternyata Nia Ramadhani juga pernah membeli baju seharga Rp 20 ribu loh.
Di akhir video, akhirnya Nia berhasil menyelesaikan tantangan dengan membeli baju seharga Rp 60 ribu ditambah sebuah ikat pinggang kulit Rp 40 ribu.
Meski begitu, Nia masih kalah dari Jessica yang berhasil membeli baju hanya dengan harga Rp 50 ribu.