Rizky Febian Beli Masker Jutaan Rupiah karena Virus Corona, Sang Penyanyi Panik: 'Semoga Pemerintah Bisa Aware'

Rabu, 04 Maret 2020 | 16:00
Instagram

Rizky Febian khawatir dengan Virus Corona.

GridHITS.id-Virus Corona yang dikabarkan sudah sampai di tanah air membuat selebriti Rizky Febianbeli masker jutaan rupiah karena virus corona.

Seperti diketahui, wabah yang sudah masuk ke Indonesia ini telah menginfeksi ribuan orang di seluruh dunia.

Kabar ini pun membuat Rizky Febian ikutan khawatir hingga dirinya memburu masker meski pun harganya fantastis.

Sampai akhirnya anak sulung dari Sule ini membeli masker dari tokoonline.

Baca Juga:Janji Pertemukan Sule dan LinaGagalTerwujud, Rizky Febian Menangis di Konser Tunggalnya, Sule: 'Alhamdulillah Kita Bertemu Semuanya'

Baca Juga:Persembahkan Konser Spesial Untuk Sang Ibunda, Tangis Rizky Febian Pecah di Atas Panggung Kenang Almarhumah Lina

Meski harganya sangat fantastis, lelaki yang kerap disapa Iky ini mengaku membeli masker untuk kesehatan.

Rizky mengatakan, masker yang ia beli satu bungkusnya sudah mencapai harga Rp2 juta.

Iky pun membeli dengan harga segitu sebab ia sudah mencari ke berbagai supermarket dan tidak mendapatkan sama sekali.

Hal tersebut ia ungkapkan melalui sebuah video bertajuk'Rizky FebianBeli Masker Hingga 2 Juta, Gara-Gara Langka'yang tayang di kanal YouTube Beepdo pada Senin (2/3/2020) kemarin.

"Kalau khawatir ada, ketakutan ada, apalagi cari masker sekarang susah banyak yang ditimbun," ujar Rizky.

"Tadi saya juga tadi pagi beli, gila, Rp2 juta satu bungkus, dibeli, demi kesehatan."

"Belum dateng barangnya karena belionlinegitu," cerita kakak dariPutri Delinaini.

Baca Juga:Beranjak Usia 6 Bulan Mikhael Moeis Sudah Populer di Kalangan Selebritis Cantik Tanah Air, Ada Apa dengan Anak Kedua Sandra Dewi?

Baca Juga: Waspada Virus Corona dengan Konsumsi Bawang Putih Panggang, Efeknya Bisa Pulihkan Tubuh Hanya dalam Waktu Semalam!

Ia pun menceritakan momen ketika mencari masker di beberapa supermarket.

"Karena saya di supermarket-supermarket kan udah enggak ada susah dicari.

"Kemarin saya sampai mau subuh saya cari enggak dapet," tambahnya.

Tangkap Layar YouTube/Beepdo

Rizky Febian cerita pengalamannya beli masker jutaan rupiah.

Rizky Febian pun berkomentar soal ketersediaanmaskerdi beberapa wilayah yang belum cukup untuk masyarakat.

Padahal masker kesehatan itu saat ini masih sangat dibutuhkan.

Dalam kesempatan itu, Rizky berharap pemerintah dapat turun tangan mengatasai masalah ini.

"Emang sangat disayangkan, ketika masyarakat lagi dibutuhkan," jelas Rizky.

"Jadi ya semoga pemerintah bisaawaresama hal-hal yang kaya gitu," tambahnya.

Selain itu, ia juga menghimbau orang-orang agar selalu menjaga asupan nutrisi serta kesehatan.

Baca Juga:Tak Perlu Panik! 6 Hal Soal Virus Corona yang Kerap Kita Percaya Ini Ternyata Hanya Mitos, Apa Saja?

Baca Juga: Ludes di Pasaran Usai Indonesia Positif Corona, Berikut Langkah Mudah Buat Hand Sanitizer dengan Bahan Alami yang Mudah Ditemui

Meski sudah seluas ini pemberitaannya, Iky mengaku adanya virus yang satu ini tak akan mengurangi aktivitasnya.

Menurut Rizky yang terpenting adalah berpikiran positif dan tidak menjadikan virus itu masuk ke dalam sugesti.

"Lebih baik positifthinking, makanan dijaga penting kesehatan, kalau aku pribadi karena positif (thinking) jadi yaudalah jalanin aja," jelasnya.

"Jangan dijadikan sugesti akhirnya kita takut ngapa-ngapain,"pungkas Rizky Febian.

(Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judulSudah Kepalang Panik, Rizky Febian Sampai Beli Masker Seharga Jutaan Rupiah karena Virus Corona, Sang Penyanyi: 'Semoga Pemerintah Bisa Aware')

Tag

Editor : Safira Dita

Sumber nakita.id