GridHITS.id - Wanita ini berani blak-blakan selingkuh meninggalkan anak-anaknya dan suaminya di rumah.
Kisah rumah tangga memang tak bisa diprediksi meskipun telah sekian tahun dilalui.
Ketika mengucap janji pun pasangan suami-istri harus berkomitmen untuk menjaga kesetiannya.
Namun tak sedikit yang memilih untuk melanggar komitmen dan memilih selingkuh.Dilansir dari Tribunnewsmaker.com, ia syok, sakit hati dan despresi saat memergoki istrinya pergi ke hotel dengan pria lain.Beberapa hari sebelumnya, Lin diam-diam memeriksa telepon istrinya dan menemukan foto selfie sang istri di kamar hotel mewah.Lin menjadi curiga lantaran pekerjaan istrinya tidak ada hubungannya dengan hotel.Lin semakin curiga ketika ia menyadari sikap aneh dari istrinya.Setelah itu, Lin diam-diam mengikuti istrinya pergi dan benar saja dugaannya, ia memergoki si istri memakai gaun menawan dan dandanan cantik memasuki sebuah hotel.
Lin pun menghalangi jalan istrinya di tempat parkir dan langsung bertanya apa yang dilakukannya di hotel tersebut.Demi meluapkan emosi, Lin mengunggah video menghadang istrinya itu di media sosial dan memposting status sambil menuliskan curahan hatinya yang merasa dikhianati."Istri saya memasuki hotel dengan pria lain dan saya menghadangnya. Dia berhubungan intim dengan pria itu, sudah beberapa bulan.Jangan kamu pikir aku bodoh bisa kau permainkan. Panggilan telepon sudah direkam, jangan kamu mengolok-olokku," tulis Lin di media sosialnya.Selain itu, Lin juga menuduh istrinya rela tinggalkan anak-anak di rumah demi bisa berselingkuh.Lin menganggap tindakan itu sangat tidak bertanggungjawab.Untuk mengkonfrontasi sang istri, Lin memintanya menelepon si selingkuhan untuk mengajak si pria itu berbicara secara langsung, tapi istri Lin menolak dan justru membentak suaminya.Istri Lin mulai mengungkit kondisi finansial Lin yang disebutnya sebagai penyebab ia berselingkuh."Lihat dirimu selama ini, apa yang kamu berikan kepadaku? Keluarga tidak punya uang sepeser pun, rumah dan mobil juga harus dijual," ungkapnya.
Lin yang mendengar hinaan itu merasa terpukul dan merasa sudah melakukan segala yang terbaik untuk sang istri.Lin mengaku sebenarnya sudah lama tahu istrinya selingkuh namun masih berusaha menyembunyikan demi nama baiknya.Situasi sulit yang mungkin akan dihadapi, setelah pasangan ketahuan selingkuh, adalah memaafkannya atau tidak.Dilansir dari Kompas.com, sebelum memutuskannya, pikir dua kali jika kondisi-kondisi berikut terjadi.-Pasangan ketahuan selingkuh dengan mantannya-Perselingkuhan terjadi dalam waktu yang lama-Pasangan tidak menunjukkan perasaan menyesal setelah ketahuan selingkuh-Perselingkuhan sudah beberapa kali dilakukanBagaimanapun juga, kebahagiaan dan keamanan diri adalah hal yang utama.
Artikel ini telah tayang di GridPOP dengan judul Tinggalkan Anak di Rumah Demi Berselingkuh, Wanita Ini Dihadang Suami Saat Hendak Berduaan di Hotel dengan Lelaki Lain, Malah Cuek Ungkit soal Nafkah: Kamu Tidak Punya Uang Sepeser Pun!