Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Tak Disangka Mudah Dilakukan! Ini 3 Tips Biasakan Anak Cepat Tidur Malam Ala Rachel Vennya

Tito Gildas - Selasa, 13 Juli 2021 | 10:10
Rachel Vennya bersama kedua anaknya, Xabiru dan Chava
https://www.instagram.com/rachelvennya/

Rachel Vennya bersama kedua anaknya, Xabiru dan Chava

GridHITS.id - Selebriti Rachel Vennya bagikan tips membiasakan anak agar cepat tidur malam.

Terkadang anak yang sulit tidur di malam hari cukup membuat repot para ibu.

Sudah dicoba beragam cara, tapi anak tetap saja melek atau bahkan mengajak bermain atau mengganggu ibu yang sudah mengantuk.

Selain itu, anak bisa menjadi rewel karena tidak bisa tidur.

Nah, salah satu selebriti yang menjadi panutan banyak ibu dalam membesarkan dan merawat buah hatinya adalah Rachel Vennya memberikan solusi atas masalah di atas.

Ibu dua anak ini punya cara tersendiri untuk mengatur jam tidur kedua buah hatinya, Xabiru Al Hakim dan Chava Al Hakim.

Apa saja itu? Mari kita simak pembahasannya lebih lanjut ya.

Baca Juga: Sesuai Perkiraan Satu Indonesia, Setelah Berkali-kali Dituding Main Serong di Belakang Rachel Vennya, Niko Al Hakim Akhirnya Akui Jika Dirinya Memang Buaya

Dilansir dari akun Instagram @diadona.id, Rachel Vennya rangkum 3 tips biasakan anak tidur cepat

1. Jam Tidur

Rachel membiasakan anak-anak untuk tidur pukul 7 malam.

Setiappukul 7 malam, Rachel selalu mematikan lampu dan membuat suasana malam hari di dalam kamarnya.

Selain itu, tidak ada kegiatan apa pun di luar kamar yang bisa menarik perhatian kedua anaknya.

Namun, Rachel masih bisa melakukan kegiatan di luar rumah yang tidak telalu berisik.

2. Bangun Pagi

Rachel memang membiasakan jam tidur anak-anaknya seperti itu karena ia menginginkan keduanya menjadi 'morning person'.

Baca Juga: Hampir 4 Bulan Lepas Hijab, Rachel Vennya Sudah Berani Tampil Pakai Crop Top Sampai Bikini, Netizen Kecewa

Bahkan terkadang kedua anaknya bisa bangun lebih cepat dari Rachel.

Jadi faktor bisa tidur cepat ini juga karena Xabiru dan Chava bangun pagi sekali.

3. Ritual Sebelum Tidur

Rachel berusaha menggunakan cara yang menyenangkan untuk mengajak kedua anaknya ini tidur, selain membuat suasana kamar jadi seperti malam haru.

Terkadang Rachel membuat mini games untuk kedua anaknya sebelum tidur.

Baca Juga: Ogah Kalah dari Rachel Vennya? Niko Al Hakim Kepergok Pangku Mesra Steffi Zamora Setelah Foto Ciumannya Heboh

Source :Instagram

Editor : Hits

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x