Follow Us

Sering Dilakukan, Menyimpan Tomat dalam Kulkas Ternyata Berdampak Negatif! Efek Kerusakannya Tak Main-main

Saeful Imam - Jumat, 31 Juli 2020 | 22:00
Efek konsumsi tomat bagi tubuh.
Freepik.com

Efek konsumsi tomat bagi tubuh.

Keduanya tetap enak dan pastinya bergizi.

Kadar tekanan darah yang sehat bisa dicapai dengan rutin mengonsumsi segelas jus tomat setiap hari.

Demikian menurut kesimpulan awal sebuah penelitian yang dilakukan di Jepang.

Baca Juga: Biasanya Langsung Dimakan, Coba Konsumsi Bawang Putih Panggang Untuk Pulihkan Tubuh Hanya Dalam Waktu 24 Jam

Baca Juga: Rutin Hisap Bawang Putih Selama 30 Menit Setiap Hari, Orang Ini Rasakan Efek yang Luar Biasa yang Terjadi Pada Tubuhnya

Studi selama setahun itu menyimpulkan, partisipan yang minum secangkir jus tomat tanpa tambahan garam atau gula, setiap hari selama 12 bulan, mengalami penurunan tekanan darah.

Kelompok partisipan itu juga mendapatkan manfaat lain, yakni turunnya kadar kolesterol jahat (LDL).

Kedua faktor itu, yaitu tekanan darah dan kolesterol yang terjaga akan menghindarkan kita dari penyakit jantung.

Penelitian itu dilakukan oleh tim dari Jepang yang melibatkan 184 pria dan 297 wanita.

Para partisipan itu diperbolehkan minum jus tomat sebanyak yang mereka mau.Durasi penelitian itu selama setahun.

Para peserta diminta mencatat berapa banyak mereka minum jus tomat dan melaporkannya setiap tiga bulan.

Di akhir masa penelitian, sebanyak 94 partisipan yang di awal studi memiliki hipertensi yang tidak diobati, mengalami penurunan tekanan darah diastolic (bacaan bawah) dari 83,3 menjadi 80.9 mmHg.

Source : nakita

Editor : Saeful Imam

Baca Lainnya

Latest