Begini Cara Melihat Password Instagram yang Tersimpan di Android, Jangan Panik Dulu!

Senin, 23 Januari 2023 | 11:00

Instagram

GridHITS.id -Masalah lupa password memang kerap dirasakan seseorang.

Hal ini tentu saja begitu mengganggu.

Karena lupa dengan password sendiri, kita jadi tidak bisa mengakses media sosial yang kita gunakan.

Hal ini biasanya terjadi karena kita sudah terlalu lama tidak melakukan login.

Ataupun password yang Anda gunakan begitu rumit, namun belum sempat Anda catat di catatan rahasia.

Salah satu media sosial yang pada saat ini banyak digunakan adalah Instagram.

Lantas apa yang bisa dilakukan jika hal ini terjadi pada Anda?

Ternyata hal ini bisa diatasi dengan mudah lho.

Baca Juga: Penasaran Cara Menambahkan She/Her di Instagram Android? Cek di Sini!

Anda bisa mengatasinya melaluicara melihat password Instagram yang tersimpan di Android yang ada di artikel ini.

Bahkan Anda tidak memerlukan aplikasi tambahan untuk melakukannya.

Simak penjelasan lengkapnya hanya di artikel ini!

Namun perlu diperhatikan, jika cara ini hanya bisa dilakukan jika Anda sempat menyimpan password di email Anda.

  1. Buka menuPengaturanyang ada di ponsel Anda.
  2. BukaPengaturan Akun.
  3. Pilih akun Google Anda, lalu bukaInfo AkunatauManage your Google Account.
  4. Setelah itu nantinya lamanAkun Googleakan terbuka.
  5. Lalu klikKeamanan.
  6. BukaPengelola Sandi.
  7. Cari aplikasiInstagram, lalu klik untuk melihat password.
Nantinya biasanya Anda akan diminta PIN ponsel ataupun password email untuk mengetahuinya.

Itulah diacara melihat password Instagram yang tersimpan di Android dengan mudah.

Editor : Averus Al Kautsar

Sumber : GridHits.ID

Baca Lainnya