Cara Mengganti Password Facebook yang Lupa dalam Kondisi Login dan Logout

Sabtu, 14 Januari 2023 | 22:00
Freepik

Jangan bingung! Begini cara mengganti password Facebook yang lupa.

GridHITS.id -Bagaimana sihcara mengganti password Facebook yang lupa?

Jika Anda ingin mencobacara mengganti password Facebook yang lupa, artikel ini adalah pilihan tepat untuk Anda.

Simak penjelasan lengkapnya hanya di artikel ini!

Ketika menggunakan Facebook, terkadang kita akan mengalami kendala yang begitu mengganggu.

Salah satunya adalah ketika kita tak bisa melakukan login akun kita sendiri.

Salah satu alasannya biasanya adalah karena kita melupakan password Facebook yang kita gunakan.

Apa yang bisa dilakukan bila hal ini terjadi?

Simak berikut ini adalahcara mengganti password Facebook yang lupa dengan mudah.

Cara Mengganti Password yang Lupa

Dalam Keadaan Login

1. KlikIkon Foto Profil Anda.

2. KlikPengaturan & Privasi, lalu pilihPengaturan.

3. BukaKeamanan dan Login.

Baca Juga: Cara Mengganti Nama Halaman Facebook, Berikut Langkah-langkahnya!

4. KlikEditpada bagianUbah Kata Sandi.

5. Masukkan kata sandi Anda yang baru dan yang lama.

6. KlikSimpan Perubahan.

Jika Anda melupakan password Facebook Anda, pada bagianUbah Kata Sandi Anda bisa klikLupa Kata Sandi Anda?.

Selanjutnya ikuti langkah-langkah selanjutnya yang tersedia.

Dalam Keadaan Belum Login

1. Buka halaman utama Facebook.

2. KlikLupa Kata Sandi.

3. Masukkan alamat email dari akun Facebook Anda, lalu klikCari.

4. Pilih metode pengiriman kode verifikasi yang ingin Anda gunakan, lalu klikLanjutkan.

5. Masukkan kode verifikasi yang dikirimkan Facebook ke kotak yang tersedia, lalu klikLanjutkan.

6. Masukkan kata sandi baru yang ingin digunakan, lalu pilihLanjutkan.

Baca Juga: Berikut Cara Menambah Admin di Halaman Facebook dengan Mudah

Editor : Averus Al Kautsar

Sumber : GridHits.ID

Baca Lainnya