Fitur Terbaru Twitter Community Notes dan Fitur Lain yang Sedang Hits Sekarang

Senin, 19 Desember 2022 | 09:00
Pixabay

Berikut ini fitur terbaru twitter community notes

GridHITS.id - Kira-kira sudah tahu belum fitur terbaru twitter community notes?

Jika masih bingung apa itur terbaru twitter community notes, simak ulasan berikut ini.

Pastikan tidak ketinggalan mencoba fitur terbaru twitter community notes.

Fitur Baru Twitter

Tak mau ketinggalan dari media sosial lainnya, Twitter baru saja meluncurkan fitur baru.

Sebelumnya sempat hangat diperbincangkan fitur baru Twitter Blue yang mematok tarif bulanan bagi penggunanya.

Kini Twitter kembali meluncurkan fitur baru bernama community notes.

Bahkan fitur baru ini sudah bisa diakses di seluruh penjuru dunia.

Catatan Komunitas atau Community Notes, sebelumnya dikenal sebagai Birdwatch.

Yang mana itu adalah sistem pengecekan fakta crowdsourced raksasa media sosial.

Seperti dimuat techcrunch.com, fitur baru ini memungkinkan pengguna untuk menambahkan konteks ke tweet dan menggunakan pendekatan sumber terbuka untuk menyanggah informasi yang salah.

Moderator yang merupakan bagian dari program dapat menambahkan catatan ke tweet untuk menambahkan konteks dan pengguna kemudian dapat memberikan suara jika mereka menganggap konteks tersebut bermanfaat.

Baca Juga: Apa Itu Twitter VS Mastodon? Simak Ulasan Lengkap Berikut Ini

Sebelumnya Community Notes hanya dapat dilihat oleh pengguna di AS.

Twitter berencana untuk segera menambahkan moderator dari wilayah lain.

Fitur terbaru twitter community notes saat peluncurannya pertama kali diumumkan melalui sebuah tweet.

"Beginning today, Community Notes are visible around the world," tulis Twitter.

Pahami Lebih Dalam Community Notes Twitter

Meluncurkan fitur baru yang sangat berguna, Community Notes diklaim perusahaan akan membantu mengidentifikasi lebih banyak pemeriksaan fakta kualitas rendah.

Perubahan algoritma melibatkan catatan penilaian di mana kontributor menjelaskan mengapa tweet tidak boleh dianggap menyesatkan.

Community Notes ini merupakan salah satu gebrakan baru yang dikeluarkan oleh Elon Musk.

Diketahui Elon Musk merupakan pemimpin baru di Twitter.

Elon Musk menilai jika Community Notes kunci untuk masa depan moderasi Twitter.

Ia percaya Comunity Notes akan membantu meningkatkan akurasi pada Twitter.

Visibilitas yang diperluas dari Catatan Komunitas hadir saat Twittersecara resmi mengembalikanlangganan Twitter Blue.

Baca Juga: Simak Cara Promote Akun Twitter Berbayar dan Gratis Berikut Ini

Twitter Blue kembali dirilis setelah 2 kali mengalami penundaan.

Layanan Twitter Blue ini pertama kali diluncurkan sekitar Juni 2021.

Di 2021 Twitter Blue masih dibanderol dengan harga yang sama, yaitu 8 dolar AS bagi pengguna yang berlangganan melalui Twitter versi web.

Khusus untuk Twitter versi iOS, harga berlangganan Twitter Blue 11 dolar AS per bulan.

Selain dua fitur baru tersebut, Twitter kabarnya juga akan merilis fitur lainnya seperti:

1. Mengedit tweet.

2. Bookmark Folders.

3. Top Articles.

4. Readers Mode.

5. Unggahan video dengan kualitas 1080p.

Nah, itu tadi sekilas fitur terbaru Twitter Community Notes dan fitur lainnya yang akan diluncurkan Twitter.

Baca Juga: Anti Ribet! Cara Download Video Twitter Gratis di Hp Mudah Banget

Editor : Averus Al Kautsar

Baca Lainnya