GridHITS.id - Simak yuk sederet nama bayi perempuan terinspirasi dari nama artis.
Tak sedikit orangtua yang mengidolakan sosok tertentu dan ingin memberi bayi perempuan terinspirasi dari nama artis.
Nah jika kamu salah satu ibu yang ingin bayi perempuan terinspirasi dari nama artis bisa contek contoh berikut ini.
Nama artis perempuan Tanah Air memang sangat beragam.
Bahkan ada yang berbahasa Arab hingga bahasa Jawa.
Kamu bisa memilih sederet contoh nama berikut ini.
Tentu saja nama nama tersebut punya makna yang luar biasa indah.
Bahkan nama nama tersebut juga nyaris tak pernah hilang ditelan zaman.
Setiap orangtua tentu menginginkan nama yang penuh makna untuk anak anaknya.
Selain doa, nama memang akan seumur hidup dipakai oleh anak.
Pastinya tidak asal saat menyematkan sebuah nama untuk orang tercinta.
Baca Juga: Unik! Arti Nama Bayi Perempuan Ria Ricis ini Bisa Jadi Inspirasi
Kamu bisa coba contek nama bayi perempuan terinspirasi dari nama artis berikut ini.
1. Aura Chandra
Aura Chandra nama bayi perempuan yang punya makna wanita berkulit putih dan istimewa.
Aura sendiri namanya dipopulerkan oleh artis cantik bersuara merdu, Aura Kasih.
2. Jamila Larasati
Jamila Larasati nama bayi yang berarti wanita cantik, anggun dan berjiwa tenang.
Nama Jamila populer dipakai oleh istri Ahmad Dhani, Mulan Jameela.
3. Zaskia Paramita
Zaskia Paramita nama bayi perempuan yang berarti seorang wanita suci dan bijaksana.
Nama Zaskia banyak dipakai oleh sederet publik figur, seperti Zaskia Sungkar, Zaskia Adya Mecca dan masih banyak lainnya.
4. Nagita Ayu Ramadhani
Nagita sebenernya diambil dari bahasa Sansekerta yang berarti nyanyian.
Baca Juga: Berikut Nama Bayi Perempuan Islami dengan Awalan A sampai Z, Unik!
Ramadhani biasanya digunakan untuk nama bayi laki-laki maupun perempuan yang lahir di bulan ramadhan.
5. Kamila Azzahra
Kamila Azahra memiliki arti nama perempuan cantik yang sempurna.
Nama Kamila dipakai oleh salah satu artis Tanah Air, Tasya Kamila.
6. Bella Larasati
Bella Larasati nama bayi yang punya arti wanita cantik dan ideal.
Larasati sendiri berasal dari bahasa Jawa.
Sedangkan Bella berasal dari bahasa Italia.
7. Tyas Nur Ayunda
Nama bayi yang punya arti cahaya hati yang cantik
Tyas dan Ayunda sendiri berasal dari bahasa Jawa.
Baca Juga: Berikut Nama-nama Bayi dan Bermakna dari Bahasa Jawa, Ada Kaesang