GridHITS.id -Cara menghilangkan tanda typing dan online di whatsappternyata sangat mudah.
Ada beberapa cara menghilangkan tanda typing dan online di whatsapp yang akan kami bahas kali ini.
Salah satucara menghilangkan tanda typing dan online di whatsapp inipunya seragam keuntungan, salah satunya masih bisa online dan membalas pesan.
Sebagian pengguna whatsapp merasa terganggu ketika ada tanda 'typing', 'last seen', dan 'is writing' sebagai tanda sedang mengetik.
Tanda-tanda online itu menandakan pengguna whatsapp sedang siaga atau stand by membalas pesan.
Kerap muncul ketidaknyamanan saat ada tanda 'is writing' tapi tiba-tiba kita tak jadi mengirim pesan atau perlu waktu lama saat mengirim pesan.
Anggota grup ataupun orang yang dikirim pesan pun mungkin akan mempertanyakan hal itu.
Demikian juga ketika kita online atau last seen kita muncul.
Orang yang mengirim pesan akan sedikit kesal karena pesannya tak kunjung berbalas.
Artinya, seperti ada beban untuk segera membalas pesan saat kita terlihat online.
Kabar baiknya, kami akan bagikan caramenghilangkan tanda typing dan online di whatsapp.
Baca Juga: Tanpa Hapus Data! Cara Memindahkan Whatsapp ke HP Baru
DikutipGridHITS.id dari berbagai sumber, berikut beberapa Cara menghilangkan tanda typing dan online di whatsapp:
1. INSTALL APLIKASI WHATSAPP MOD
Inilah salah satu cara paling mudah menghilangkan tanda typing dan online di whatsapp.
Sebab, fitur di WA GB sendiri sangat kaya dan beragam.
Salah satunya bisa memilih pesan mana yang dibalas atau tidak tanpa membuat orang lain tersinggung.
Sebab, posisinya centang 1 sehingga mereka mengira kita sedang offline.
Sayangnya, aplikasi WA GB itu ilegal hingga suatu saat bisa diblokir pihak whatsapp resmi.
Selain itu, aplikasi ini juga rawan pencurian data, kejahatan online, dan lainnya bagi yang memasangnya.
Tak hanya itu, mencari update WA GB tidak semudah whatsapp biasa.
Untuk itu, aplikasi WA GB sangat tidak disarankan karena risikonya yang sangat besar.
Lebih baik mencari aplikasi lain yang aman dan legal.
Baca Juga:Pakai Google Maps, Ini Situs Melacak HP Seseorang Berdasarkan GPS
Cara menghilangkan tanda typing dan online di whatsapp lainnya:
2. CEK PENGATURAN DI WHATSAPP
1. Klik titik tiga di bagian pojok kanan atas2. Klik privasi3. Klik blue ticks (centang biru)4. Pilih hide for contacts (sembunyikan untuk kontak)5. Klik titik tiga di bagian pojok kanan atas6. Pilih second ticks (centang dua)7. Pilih Ok
Dengan beginipesan yang sudah Anda baca tetap akan terlihat centang satu di ponsel pengirim pesan.Perlu dicatat bahwa jika Anda menyembunyikan status laporan pesan. Kitajuga tidak akan tahu bahwa orang tersebut sudah membaca pesan Anda.
Baca Juga:Lihat 3 Cara Tidak Terlihat Online di Whatsapp, Tak Terganggu Lagi
3. BACA WHATSAPP DILOCKSCREEN
Sejatinya, ada Cara menghilangkan tanda typing dan online di whatsappdengan mudah.
Salah satunya adalah dengan membaca pesan masuk lewat notifikasi di layar handphone.
Biasanya beberapa pesan sudah terbaca kok di notifikasi layar.
Jadi, kita bisa menyaring, mana pesan yang hendak dibaca atau tidak.
Status whatsapp pun masih centang 1 karena pesan itu tidak dibaca.
Kita bisa juga membaca whatsapp lewat notifikasi dilockscreen.
Kalau pesannya panjang, kita bisa mematikan data dan wifi, lalu membaca whatsapp.
Dengan begitu, status pesan itu masih centang 1 meski sudah kita baca.
Kita pun masih aktif untuk membalas pesan yang diinginkan.
Cukup mudah bukan?
4. INSTALL APLIKASIPIHAK KETIGA DI PLAYSTORE
Selain menggunakan pengaturan di atas, ada cara menghilangkan tanda typing dan online di whatsapp dengan mengunduh aplikasi bernama Unseen.
Dengan aplikasi ini, kita bisa melihatpesan tanpa menampilkan tanda centang 2 alias sudah dibaca. Kita juga tidakterlihat online di whatsapp, bahkan media sosial lainnya. Berikut langkah-langkahnya:
1. Download dan pasang aplikasi Unseendi Google Play Store.2. Buka aplikasi Unseen.3. Pilih pesan WhatsApp untuk diubah pengaturannya.4. Klik menu ‘Enable Accesibility’.5.Saat ada opsi untuk mengaktifkan aplikasi, pilih ‘Allow’.6. Dengan pengaturan itu, seluruh pesan yang masuk ke WhatsApp akan secara otomatis masuk ke aplikasi Unseen.7. Buka kiriman pesan whatsapp melalui aplikasi Unseen.
Baca Juga:Yuk, Pakai Aplikasi Whatsapp GB! Link WA GB Pro Ada di Artikel Ini