GridHITS.id -Begini cara menampilkan YouTube full screen chat yang bisa Anda coba sendiri.
Cara menampilkan YouTube full screen chat sangat berguna untuk Anda yang ingin baca live komentar.
Sehingga tak perlu menghilangkan videonya dengancara menampilkan YouTube full screen chat ini.
Seperti diketahui, bagi para pengguna YouTube tentu sudah tak asing lagi dengan tampilan ini.
Mengingat sudah ada banyak konten kreator yang membuat siaran langsung di channel masing-masing.
Ya, nyatanya YouTube tak hanya digunakan untuk menonton video saja.
Sudah ada fitur siaran langsung yang bisa dinikmati oleh para konten kreator.
Bahkan sudah ada beberapa stasiun televisi yang menggunakan siaran langsung YouTube untukreporting.
Tak kalah ada juga konten kreator yang kerap siaran langsung di YouTube.
Biasanya yang menggunakan fiturlive streamingdi YouTube adalah para gamers.
Konten kreator dengan tema game biasanya akan bermain game sambil siaran langsung di YouTube.
Baca Juga: Cara Download Video YouTube Go 2022 yang Aman Tanpa Virus
Di sebelah video siaran langsung mereka pun biasanya ada kolom untuk komentar.
Komentarnya pun bersifat langsung sehingga bisa dengan mudahnya kita melihat pendapat orang lain.
Nah jika ingin membuat kolom itu di layar penuh, Anda bisa cobacara menampilkan YouTube full screen chat ini:
Menggunakan Youtube live chat Overlay:
1. Tekan tombol ctrl+shift+y untuk beralih ke overlay.
2. Tekan dan tahan Ctrl+Alt, kemudian seret untuk memindahkan posisi hamparan.
Bukan hanya itu saja, ada cara lain untuk menggunakan live chat Youtube dengan OBS.
Menampilkan Youtube live chat di OBS
Selain menggunakan cara sebelumnya, Anda bisa menggunakan live chat di Youtube dengan OBS.
1. Anda bisa membuat Jadwal Streaming yang akan dilangsungkan
2. Akan muncul menu Live chat pada bagian kanan tampilan, kemudian bisa mengambil script-nya untuk dipindahkan ke OBS.
Baca Juga: Download Video YouTube SaveFrom.net, Dijamin Aman dan Lancar!
3. Salin password atau kode yang tersedia pada bagian Kunci Streaming.
4. Kemudian beralih pada OBS dan pilih setting.
5. Klik menu Stream.
6. Kemudian paste pada bagian Stream Key dan kemudian klik Ok.
7. Jika sudah, pindahkan kembali pada tampilan Youtube studio.
8. Klik titik tiga yang berada pada menu Live chat tersebut, lalu pilih Pindahkan chat.
9. Setelah muncul tampilan chat tersebut, sebaiknya Anda harus menyalin URL atau Link yang ada pada tampilan tersebut.
10. Kemudian pindah lagi pada tampilan OBS dan tambahkan pada bagian Sources dan pilih Browser.
11. Setelah Anda memasukkan nama pada Create New.
12. Kemudian, hasil Salinan URL tadi dapat Anda Paste pada bagian URL dan klik Oke
Nah itu diacara menampilkan YouTube full screen chat yang bisa Anda coba.
Baca Juga: Dijamin Jernih dan Tajam, Inilah Cara Download Mp3 YouTube
Artikel ini telah tayang diGridHITSdengan judulInilah Cara Gampang Buat Youtube Full Screen Chat untuk Pemula