Buat Namanya Meledak dan Terkenal di Dunia Hiburan hingga Sekarang, Terungkap Fakta di Balik Lagu 'Alamat Palsu' yang Mengandung Pengalaman Tak Terduga Ini

Kamis, 08 September 2022 | 21:15
(Instagram/ayutingting92)

Ayu Ting Ting.

GridHITS.id -Karier pedangdut Ayu Ting Ting memang tak bisa diragukan lagi kemashurannya.

Kini, ia berhasil menjadi bintang besar di dunia hiburan dengan banyak acara televisi.

Dari siang hingga malam hari, wajahnya selalu menghiasi layar kaca untuk menyapa para penggemar.

Berhasil memiliki nama besar, tentu saja berbagai proses sudah dilakukan janda satu anak tersebut.

Namun siapa sangka, ternyata Ayu Ting Ting sudah memulai kariernya sejak umur 14 tahun.

Dari panggung ke panggung ia mulai meniti pengalaman dan mengasah kebolehan.

Hingga akhirnya berhasil dengan lagu 'Alamat Palsu' yang meledak di publik.

Dirilis pada 2006, lagu tersebut sukses membawa nama Ayu Ting Ting masuk dalam jajaran penyanyi dangdut papan atas Tanah Air.

Mengingat kembali perjalanan kariernya, Ayu Ting Ting pun membeberkan fakta menarik di balik lagu 'Alamat Palsu'.

Ayu Ting Ting mengungkap hal tersebut dalam kanal YouTube Mongol Street Chanel yang tayang Jumat 10 September 2021.

"Itu lagu alamat palsu itu dari KTP lu, sampai muncul lagu itu?" tanya Bang Mongol.

Baca Juga: Saking Sibuknya Cari Uang hingga Lupa Kesehatan Sang Anak, Ayu Ting Ting Langsung Dibuat Terkejut dan Tak Berdaya Saat Dengar Kondisi Bilqis yang Sebenarnya

Ayu Ting Ting langsung ngakak ditodong dengan pertanyaan tersebut.

Ayu Ting Ting lantas menjelaskan cerita sebenarnya di balik lagu 'alamat palsu'.

Waktu itu tahun 2006, Ayu Ting Ting manggung di acara.

Di situ ibunda Bilqis belum dikenal luas oleh publik.

"Jadi di tahun 2006, ada yang nawarin rekaman, gue lagu manggung neh. Tiba-tiba ada bapak-bapak nyamperin gue."

"Yu ada yang nawarin lu rekaman, jaman dulu jadi artis kan susah, harus viral dulu, jadi kita pas ditawari senang," kata Ayu Ting Ting.

Usai ditawari rekaman, Ayu lantas mencoba memenuhi tawaran tersebut.

Bunda Bilqis menceritakan perjuangannya agar bisa rekaman.

Mulai dari naik kereta dari Depok ke Peluit pergi ke terminal hingga sampai di tempat rekaman.

"Dibawa ke sana, dites nyanyi. Pencipta lagunya yang ngetes, namanya Ayah Dada dulu."

"Gue awalnya sebelumnya Geboy Mujair, digebou geboi mujair, umur 14 tahun itu, masih SMP," kata Ayu.

Baca Juga: Lama Disimpan Rapat Akhirnya Bocor Juga! Tak Bisa Berkutik, Biang Kerok Petisi Boikot yang Diberikan pada Ayu Ting Ting Diungkap Nikita Mirzani: 'Nggak Usah Terlalu'

Saat sedang menyanyikan lagu, salah seorang dari pihak rekaman langsung berkomentar suka dengan karakter vokal Ayu Ting Ting.

Pihak produser rekaman kemudian menemui Ayu Ting Ting beberapa hari kemudian.

Ia pun dites nyanyi yang kedua kalinya. Pada tes kedua, Ayu dinyatakan lolos.

"Lolos seleksi, recording lah aku, tahun 2006, setiap hari (Ayah ibu) tunggu aku pulang dari sekolah ke terminal ke studio rekaman."

"Rekaman lagu geboi mujair, alamat palsu, minyak wangi, ting ting itu semua satu album lagu itu, dan rekamannya itu hampir sebulanan, dari situ mulai jalan," tutur Ayu Ting Ting.

Dari album pertama, lagu yang kemudian hits adalah 'Geboy Mujaer' dan 'Alamat Palsu'.

Baca Juga: Mulai Banyak yang Antri, Sosok ini Sampai Beberkan Ada Pria Beristri yang Ternyata Naksir Ayu Ting Ting, Singgung dari Sesama Selebritis Indonesia

Artikel ini telah tayang diGrid.IDberjudul "Ditanya soal 'Alamat Palsu', Ayu Ting Ting Ngakak saat Beberkan Fakta Menarik di Balik Lagunya, Ternyata Berawal dari Momen Tak Terduga Ini"

Tag

Editor : Saeful Imam

Sumber Grid.ID