Apa Itu FYP TikTok? Siapkan Kontenmu untuk Jadi Viral dengan Mudah

Jumat, 02 September 2022 | 15:57
Pixabay

Apa itu FYP TikTok yang bisa membuat video kita viral dengan mudah

GridHITS.id -Apa itu FYP TikTok yang selama ini disebut-sebut bisa membuat video kita viral.

Kita bisa mengenal apa itu FYP TikTok yang selalu jadi keinginan para content creator untui videonya bisa masuk.

Melalui artikel ini Anda bisa mengenal lebih jauh apa itu FYP TikTok dan konten seperti apa yang baiknya dibuat.

Seperti diketahui, beberapa dari kita tentu sudah tau platform yang satu ini.

Atau bahkan banyak dari kita yang sudah jadi pengguna TikTok.

Selain sebagai penonton konten, nyatanya kita juga bisa membuat kontenlo.

Jika konten kita viral ada kemungkinan kita bisa mendapatkan uang dari konten tersebut.

Sehingga tak heran jika tak sedikit dari kita yang ingin mencoba membuat konten.

Sebab jika konten tersebut viral itu bisa membuat akun kita banyak disukai atau dikomentari orang lain.

Nah salah satu konten viral adalah konten yang bisa masuk ke FYP atauFor Your Pageakun orang lain.

FYP sendiri berfungsi untuk memberikan rekomendasi video terhadap para pengguna TikTok.

Baca Juga: Daftar TikTok Shop Seller Ternyata Mudah Sekali dengan Syarat Ini

FYP juga digunakan untuk hashtag atau tagar supaya video masuk ke deretan video yang sedang populer di TikToK.

Masuk ke FYP akan meningkatkan engagement, sehingga banyak ditonton dan mendapatkan likes serta komentar.

Aplikasi TikTok sendiri memang memudahkan para penggunanya bebas untuk berekspresi.

Misalkan dengan melakukan gerakan tarian dan gaya bebas diiringi musik.

Namun, pengguna TikTok tidak hanya menemukan video hiburan tentang menari atau menyanyi.

Sebagian pengguna juga memanfaatkan TikTok sebagai media edukasi dan informatif.

Kebanyakan konten tersebut memanfaatkan fitur teks ketika membuat video.

Fitur teks ini bisa dinikmati oleh siapa saja tidak hanya untuk kategori tertentu.

Adapun sebagai informasi, berikut ini langkah-langkah mengatur durasi teks di konten video TikTok.

Sebelum mengatur teks agar sesuai durasi, terdapat beberapa jenis teks yang bisa disesuaikan.

Pilihlah teks yang menarik dan cocok untuk konten yang ingin kamu sampaikan.

Baca Juga: Download TikTok Video Tanpa Watermark Kualitas HD, Yakin Tak Mau Coba?

Bila sudah menambahkan teks dan ingin menambahkan teks keduatahan teks tersebut.

Maka muncul pop up menu yang bertuliskan ‘tetapkan durasi’.

Klik menu tersebut dan kalian bisa mengatur teks ditempatkan di durasi yang pas.

Jika takut di durasi tersebut sudah ada teks lainnya, TikTok memberikan bayangan teks yang sudah ditempatkan.

Sehingga, kamu tidak perlu bingung dan pengguna bisa melihat video yang ditambahkan teks tersebut.

Kalau sudah, kamu bisa menambahkan efek dan filter, agar bisa masuk For Your Page.

Pengguna TikTok pasti pernah melihat video TikTok dengan pertanyaan.

Video tersebut mirip dengan opsi polling atau pertanyaan di Instagram Stories.

TikTok memungkinkan kamu memposting pertanyaan "ya atau tidak".

Sehingga mendapatkan tanggapan interaktif dari follower maupun penonton video TikTok kamu.

Meskipun bukan fitur terbaru, namun fitur ini mudah terlewatkan.

Baca Juga: Akses Kalkulator TikTok 2022 Terbaru, Berapa Penghasilan Anda?

Berikut cara membuat polling TikTok untuk postingan:

1. Buka aplikasi dan buat atau unggah video.

2. Selesaikan pengeditan video dan ketuk "Berikutnya".

3. Pilih opsi stiker (ikon wajah tersenyum).

4. Stiker Poll harus berada di dekat bagian atas.

Ketuk untuk memilihnya.

5. Tulis pertanyaan kamu.

6. Setelah selesai, tekan "Selesai" di pojok kanan atas.

7. Tambahkan keterangan dan tag Anda, lalu ketuk "Publikasikan".

Setelah kamu mengunggah polling, siapa pun yang menonton video kamu akan dapat menjawab ya atau tidak untuk pertanyaan kamu.

Nah itu dia sedikit soal apa itu FYP TikTok dan bagaimana cara mendapatkan tanggapan interaktif dari follower.

Baca Juga: Cara Salin Tautan di TikTok dengan Benar, Kegunaannya Sangat Baik!

Artikel ini telah tayang diTribunMaduradengan judulApa itu FYP? Sering Digunakan dalam TikTok, Simak Kepanjangan dan Maksudnya

Editor : Rachel Anastasia

Baca Lainnya