Berharap Tidak akan Ada Jatuh Korban Lagi! Kabar Buruk Datang dari Pesinden Kondang Soimah hingga Menuai Reaksi Keras

Senin, 08 Agustus 2022 | 19:37
Instagram/@showimah

Soimah

GridHITS.id - Soimah sempat membagikan kabar buruk yang menyeret nama besarnya.

Saat ini sosok pesinden kondang tersebut memang lagi naik daun.

Sayang di balik kepopulerannya saat ini, ia justru dibuat meradang setelah namanya dicatut akun tak bertanggung jawab.

Tak ingin lebih banyak lagi korban, Soimah pun buka suara untuk tidak lagi mempercayai perihal apapun yang menyeret namanya.

Sontak saja luapan kekesalan Soimah ini pun mendapatkan respons dari para penggemar.

Mereka berharap agar tidak ada lagi korban-korban selanjutnya yang tertipu akun abal-abal dengan menyeret nama besar Soimah.

Peristiwa buruk ini terjadi pada Soimah sekitar 2 tahun yang lalu.

Ogah terus-terusan diam, Soimah pun langsung memberikan peringatan keras di media sosial pribadinya.

Rupanya di media sosial ramai beredar informasi pembagian uang tunai dalam rangka kejutan spesial tahun baru.

Baca Juga: Bak Tuai Karma Instan, Dulu Iis Dahlia Usir Kontestan KDI dan Hina Bajunya Jelek, Kini Ia Disindir Designer Kondang karena Gaya Bajunya Paling Buruk: Perlu Dibenahi

Dan lebih mengejutkan lagi mengatasnamakan pesinden Soimah.

Seperti dimuat Gridfame sebelumnya, informasi tersebut banyak beredar di media sosial Facebook.

Pada informasi tersebut, Soimah seolah memberikan kejutan akhir tahun berupa uang tunai Rp 500 ribu.

Dalam aturannya, semua orang dipersilahkan untuk menebak angka pada gambar yang sudah disediakan.

Pada gambar tersebut, jelas terpampang video wajah Soimah yang berdampingan dengan layar biru.

Di layar biru itulah, tertulis angka samar yang harus ditebak oleh pemain jika ingin memenangkan uang tunai.

Instagram Soimah

Soimah Alami Musibah

"????????KEJUTAN AKHIR TAHUN???????? SPESIAL UNTUK TAHUN BARU???????? 500 Orang pertama yang berhasil menebak angka d gambar dengan benar akan mendapatkan UANG tunai 500,000 ribu rupiah dari saya.

"Lakukan sekarang semoga kamu beruntung," keterangan pada video.

Begitu mengetahui kabar buruk itu, Soimah pun langsung bereaksi dan memberikan peringatan.

Baca Juga: Dulu Hidupnya Susah Sampai Harus Bergantian Pakaian Dalam, Siapa Sangka Anak Nelayan Ini Jadi Artis Terkenal hingga Sekarang Tak Perlu Pikirkan Uang

"Halo gaes, jangan mudah percaya kalau ada akun abal-abal yang mengatasnamakan saya."

"Saya tidak pernah bikin giveaway apalagi yang katanya live," tulis Soimah (28/12/2020) lalu.

Merasa tidak pernah sekali pun membuat konten give away, Soimah mewanti-wanti jika ada korban tertipu bukan tanggung jawabnya.

"Jadi kalau ada akun atas nama saya bikin giveaway, itu jelas palsu."

"Karena saya sudah menginformasikan ini, jadi kalau ada apa-apa, tanggung sendiri risikonya ya," kata Soimah.

Unggahan Soimah ini lantas menuai respons dari para penggemar.

Mereka berharap agar tidak ada lagi korban selanjutnya.

"Maeee aku kena nih, semoga enggak ada lagi korban," tulis netizen.

"Mae gpp, sembarangan deh orang pakai nama orang lain buat nipu. Tega," tulis netizen.

Baca Juga: Lama Tak Terdengar Kabarnya, Tiba-tiba Soimah 'Ngamuk' Lakukan Hal Ini Saat Nikita Mirzani Bongkar Rahasia Ranjangnya: Liar

Editor : Averus Al Kautsar

Sumber : gridfame

Baca Lainnya