GridHITS.id -Masih ingat dengan sosok Joanna Alexandra? Kini ia memang sudah tak wara-wiri di layar kaca Indonesia.
Padahal ia menempuh jalan yang panjang untuk mencapai masa kejayaan dalam karier keatrisannya.
Diketahui, Joanna memulai karier sejak duduk di bangku sekolah menengah atas alias SMA melalui menjadi bintang iklan untuk produk kecantikan.
Sejak saat itu, namanya melejit dan sukes hingga digandeng band Peterpan untuk menjadi bintang video klip.
Tak sampai disitu, ia kian mujur hingga membintangi film Catatan Akhir Sekolah.
Wanita bernama lengkap Alexandra Arimbi Joanna sukses membawa namanya melambung tinggi di dunia entertain Tanah Air.
Namun sayangnya, ia harus tersandung kasus dan terjerumus dalam pergaulan yang salah.
Ia sempat terjerumus dalam dunia hitam narkoba hingga seks bebas pernah dicicipinya.
Bahkan ia sempat ingin menyerah dan melakukan hal yang mengancam nyawanya ini.
Hingga akhirnya tersiar kabar bila dia sudah hamil terlebih dahulu sebelum akhirnya menikah di usia 19 tahun.
Joanna diketahui menikah dengan seorang dengan Raditya Oloan Panggabean.
Berbagai peristiwa kelam yang menjadi bagian dari perjalanan hidupnya tersebut ternyata justru menjadi tonggak bagi Joanna menjadi pribadi yang jauh lebih baik.
Artis cantik ini justru dengan berani dan terbuka mengakui jika ia memang menikah karena 'kecelakaan'.
Ia menikah dalam keadaan sudah berbadan dua. Baginya, peristiwa itu menjadi pelajaran yang sangat berharga bagi dirinya dan juga orang lain.
Joanna tak ragu mengimbau kepada kaum muda untuk tak mengikuti gaya hidupnya yang pernah begitu berantakan.
Mereka mengaku sering mabuk-mabukan, juga menjadi pecandu narkoba.
Bahkan, dia sampai harus digelandang ke kantor polisi, namun akhirnya dibebaskan dengan jaminan dari orangtua.
Tak sampai di situ, mereka juga melakukan free sex. Hal itu pun membuat Joanna hamil.
Saat mengetahui dirinya hamil, Joanna sempat terpikir untuk melakukan aborsi.
Namun, untungnya, hal itu tak sampai dilakukannya. Sebab jika itu terjadi nyawa Joanna akan sangat terancam.
“Jangan main-main deh dengan seks pranikah. Itu akan menghancurkan masa depan. Kalau memang senasib atau seperti aku, ya jalanin kehidupan rumah tangga yang benar dan bertanggung jawab,” imbau Joanna.
Joanna juga mengaku bahwa ia tak menyesal saat itu memutuskan untuk menikah muda daripada membuang jabang bayi yang ada di dalam perutnya.
Joanna dan Raditya sama-sama sadar, bahwa apa yang telah mereka taburkan membuat mereka berdua tak bisa lagi asal-asalan.
Pernah terjerat dalam pergaulan yang salah, keduanya kini membuktikan diri bisa berubah dan menjadi orangtua yang baik bagi anak-anak mereka.
Keduanya sempat menjalani rumah tangga hampir 10 tahun lamanya, Joanna dan Raditya kini telah dikarunia empat orang anak.
Sayangnya kini Joanna harus mengikhlaskan sang suami, Raditya yang dikabarkan meninggal dunia 6 Mei 2021 lalu.
Hingga kini Joanna dikabarkan masih sendiri mengurus buah hatinya bersama sang suami tercinta.
Artikel ini telah tayang di Wiken.ID berjudul "Terjerumus Narkoba Hingga Sex Bebas Diumur 19 Tahun, Artis Cantik Ini Akhirnya Menikah Setelah Hamil Duluan Hingga Sempat Nekat Aborsi yang Mengancam Nyawanya!"