GridHITS.id -Begini caracek status penerima KJP Juli 2022.
Jika Anda penasaran bagaimana cara cek status penerima KJP Juli 2022, artikel ini punya jawabannya untuk Anda.
Memangnya bagaimana sih cara cek status penerima KJP Juli 2022 dengan mudah?
Masyarakat kurang mampu di Provinsi DKI Jakarta kini bisa bernapas lebih lega.
Seperti yang diketahui, Pemprov DKI Jakarta pada saat ini masih menjalankan sebuah program bantuan untuk masyarakat kurang mampu.
Program tersebut adalah Kartu Jakarta Pintar atau yang disingkat dengan KJP.
Seperti yang diketahui, program ini sudah ada semenjak Joko Widodo masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.
Namun, kemanfaatan program ini ditingkatkan semenjak masa pemerintahan Anies Baswedan.
Dana bantuan KJP pun menjadi lebih banyak dan nama programnya pun berubah menjadi KJP Plus.
Baca Juga: Besaran Bantuan KJP Juli 2022, Ternyata ini Jumlahnya Berdasarkan Jenjang Sekolah
Program KJP ini memiliki banyak sekali manfaat.
Ada beberapa hal yang perlu Anda ketahui sebelum mengetahuicara cek status penerima KJP Juli 2022.
KJP Plus ini merupakan sebuah program yang ditujukan pada anak sekolah danputus sekolah yang kurang mampu di wilayah DKI Jakarta.
Bantuan uang yang disalurkan melalui kartu tersebut bisa digunakan untuk beragam keperluan pendidikan.
Bisa untuk peralatan sekolah, uang transportasi, hingga bisa digunakan untuk masuk ke dalam taman bermain dan rekreasi.
Jumlah uang yang disalurkan melalui KJP Plus berbeda di setiap jenjang pendidikan.
Semakin tinggi jenjang pendidikan, maka bantuan uang yang diterima juga lebih banyak.
Memangnya berapa sih dana yang diterima oleh pemilik KJP Plus?
Berikut ini adalah rincian dana bantuan bagi pemegang KJP.
Baca Juga: Apakah KJP Juli 2022 Sudah Cair? Berikut Informasi dan Cara Ceknya
Bantuan yang diterima setiappemegang KJP berbeda-beda.
Semua itu tergantung jenjang pendidikan dari pemegang KJP.
1. SD/SDLB/MI total bantuan Rp 250.000/bulan.
2. SMP/SMPLB/MTs total bantuan Rp 300.000/bulan.
3. SMA/SMALB/MA total bantuan Rp 420.000/bulan.
4. SMK total bantuan Rp 450.000/bulan.
5.PKBM(Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat) total bantuan Rp 300.000/bulan.
Itulah dia jumlah dana bantuan yang diterima pada setiap jenjang pendidikannya.
Lantas bagaimana dengan caracek status penerima KJP Juli 2022?
Baca Juga: Cara Daftar Antrian KJP Juli Pasar Jaya 2022, Ternyata Semudah Ini!
Berikut ini adalah cara cek status penerima KJP Juli 2022:
1. Buka lamankjp.jakarta.go.id/kjp2/public/cekStatusPenerima.Php
2. Kemudian masukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK).
3. Pilih tahun status KPJ yang ingin anda lihat/cek.
4. Pilih tahap.
5. Lalu klik tombol "Cek".
Itulah dia tadi cara cek status penerima KJP Juli 2022.
Sangat mudah bukan?
Pastikan Anda menjadi salah satu penerima bantuannya!
Baca Juga: Cara Daftar KJP Juli 2022, Bisa Dapat Dana Bantuan Ratusan Ribu!