Penyebab Demam Anak Naik Turun, Jangan Panik Begini Cara Mengatasinya

Sabtu, 02 Juli 2022 | 11:21
Freepik

Jangan panik dulu, inilah dia penyebab demam anak naik turun yang harus diperhatikan.

GridHITS.id -Banyak orang tua yang penasaran apapenyebab demam anak naik turun?

Jika Anda penasaran apa penyebab demam anak naik turun, artikel ini sangat cocok untuk Anda.

Agar tak panik, pahami dulu inipenyebab demam anak naik turun.

Kondisi kesehatan anak tentu menjadi hal yang paling diperhatikan orang tua.

Orang tua tak ingin anaknya sakit sehingga keceriaannya pun bisa menghilang.

Salah satu sakit yang umum dialami oleh anak adalah demam.

Tak jarang, demam yang muncul pada anak sering naik turun.

Sebenarnya apa sih yang menyebabkan demam itu bisa menyerang anak?

Berikut ini adalah penyebab demam yang kerap terjadi pada anak.

Baca Juga: Kompres Demam Pakai Air Apa? Jangan Gegabah, Ini Kata Dokter Agar Panas Anak Cepat Turun

Penyebab demam anak naik turun pada umumnya terjadi karena infeksi virus atau bakteri.

Demam sendiri diketahui merupakan reaksi responsif dari sistem kekebalan tubuh.

Jika tubuh terinfeksi oleh virus dan bakteri, sistem kekebalan tubuh yang mempertahankan diri akan memberikan respon berupa demam.

Hal ini pun menandakan bila tubuh responsif dalam menghadapi infeksi yang terjadi.

Lantas mengapa demam anak bisa naik turun?

Hal itu bisa disebabkan oleh infeksi bakteri atau virus yang lebih berbahaya.

Beberapa di antaranya adalah pneumonia, infeksi telinga, atau meningitis.

Demam yang naik turun akan menimbulkan gejala.

Jangan panik duluan, berikut ini adalah beberapa gejala demam pada anak yang tak perlu dikhawatirkan:

Baca Juga: Menpan-RB Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia Pasca Menderita Infeksi Paru, Simak 10 Tanda Penyakitnya yang Sering Tak Disadari, Salah Satunya Demam!

1. Anak Anda memiliki suhu kurang dari 39 derajat (usia 3 bulan s/d 3 tahun).

2. Demam setelah imunisasi (biasanya hanya berlangsung kurang dari 2 hari).

3. Anak Anda mengalami demam naik turun kurang dari 5 hari.

Itulah dia tadi berbagaipenyebab demam anak naik turun.

Jika terjadi, apa pertolongan yang bisa dilakukan oleh orang tua?

Berikut ini adalah beberapa tindakan-tindakan yang bisa dilakukan bila anak alami demam yang naik turun.

1. Mengompres anak pada bagian ketiak, leher, atau paha dengan handuk hangat.

2. Pastikan cairan tubuh anak cukup.

3. Jangan kompres anak dengan air dingin atau es batu karena hal itu dapat memperparah kondisi demam.

Baca Juga: Kabar Buruk! Anak Zaskia Gotik dan Sirajuddin Dilarikan ke Rumah Sakit dengan Kondisi Demam hingga Sang Mertua Berikan Peringatan Agar Tidak Marah, Ada Apa?

Kompres demam dengan air dingin bahkan juga bisa membuat anak menggigil.

Itulah dia tadi beberapa penjelasan penyebab demam anak naik turun dan cara pertolongan pertama untuk mengatasinya.

Jika kondisi anak menunjukkan gejala yang tidak normal, disarankan orang tua untuk membawa sang anak ke rumah sakit.

Gejala-gejala yang tak normal tersebut di antaranya ialah demam lebih dari 5 hari dengan suhu di atas 40 derajat celsius.

Selain itu anak biasanya juga akan mengalami penurunan nafsu makan serta mengalami diare dan muntah.

Baca Juga: Kabar Buruk! Panik Bukan Main karena Sudah Dua Hari Demam, Lama Tak Muncul di Layar Kaca, Meisya Siregar Ungkap Kondisi Sang Putra: 'Ya Allah Gimana Ini''

Editor : Averus Al Kautsar

Sumber : GridHits.ID

Baca Lainnya