GridHITS.id - Kalina Ocktaranny justru sibuk lakukan hal ini di tengah mantan suami yang menikah.
Pernikahan Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa merupakan salah satu kabar bahagia yang ditunggu penggemar keduanya.
Bagaimana tidak ditunggu, diketahui pasangan itu sudah menjalin kasih selama 9 tahun lamanya.
Hingga akhirnya melebur menjadi satu dalam ikatan suci pada 6 Juni 2022 lalu.
Diketahui, kabar bahagia ini pertama kali tersiar melalui video yang diunggah Deddy di kanal YouTubenya, Senin (6/6/2022) malam.
Video tersebut memuat 58 detik rangkuman acara akad nikah keduanya.
Seperti dimuat Kompas.com, Gus Miftah juga turut hadir di momen sakral tersebut.
Momen pernikahan Deddy Corbuzier tentunya menjadi kabar yang membahagiakan untuk masyarakat Indonesia.
Namun sayangnya, momen pernikahan ini justru tak nampak sosok mantan istri Deddy Corbuzier.
Dilansir TribunWow.com melalui Instagram @kalinaocktaranny pada Senin (6/6/2022), Kalina terlihat tidak hadir di acara pernikahan mantan suaminya.
Hal tersebut diketahui dari unggahan Instagram story Kalina.
"Saya Kalina Ocktaranny untuk kalian semua yang mau hunting karpet nih ada di Farah Karpet di jalan Panglima Polim 9 No 11, warna-warni ada dari Turki dari mana, di mana aku aja ke sini masa kalian enggak," ujar Kalina Ocktaranny.
Setelah selesai mempromosikan karpet Kalina langsung menikmati makan ditemani pujaan hatinya.
Kalina Ocktaranny tak lupa mengabadikan momen dengan berfoto di karpet warna-warni tersebut.
Keduanya tak segan menunjukkan kemesraan dengan Kalina terlihat memeluk Ricky Miraza.
Ia juga tidur di pangkuan Ricky hingga sontak unggahan terakhir Instagram Kalina diserbu oleh warganet.
Di mana unggahan terakhir Kalina memberi ucapan selamat ulang tahun untuk kekasihnya.
Ada warganet yang mempertanyakan apakah Kalina tidak diundang di pernikahan Deddy Corbuzier.
Keduanya tak segan menunjukkan kemesraan hingga Kalina terlihat memeluk Ricky Miraza dan tidur di pangkuan Ricky.
Sontak unggahan terakhir Instagram Kalina diserbu oleh warganet.
Di mana unggahan terakhir Kalina memberi ucapan selamat ulang tahun untuk kekasihnya.