GridHITS.id - Belum lama ini nama Medina Zein jadi sorotan karena diduga melakukan penipuan publik.
Ya, tentu kita sudah tak asing lagi dengan satu nama yang sering kali muncul ke publik karena kasus.
Kini dirinya diduga melakukan penipuan dengan menggunakan KTP atau identitas selebriti.
Denise Chariesta pun sebagai salah satu yang dimintai buka suara.
Ia mengatakan bahwa identitas milihnya dan Uya Kuya diminta melalui chat.
Termasuk juga milik Raffi Ahmad yang kini tengah disebut-sebut juga dijadikan bahan pembohongan.
Jumlahnya pun cukup fantastis sehingga sang presenter kondang kaget.
Terkait hal itu, dibongkar juga penipuan seperti apa yang dilakukan Medina Zein.
Sehingga Raffi Ahmad pun butuh bantuan kuasa hukum.
Momen ini terekam dalam video bertajuk "KTP RAFFI AHMAD DI SALAH GUNAKAN OLEH MEDINA ZEIN??!! | PART 1" yang tayang di kanal YouTube denise chariesta.
"Dia itu kan mintain foto KTP aku, Uya, artis-artis. Ini by chat ya jadi semuanya ada buktinya," ujar Denise Chariesta.
Ia pun membongkar seperti apa alurnya."Dia pakai KTP Raffi untuk nawarin pabrik kosmetik, 'Mau enggak lo jadiin Raffi sebagai brand ambassador lo?'. DP Rp500 juta, ini ada bukti transfernya nawarin ke pabrik kosmetik.Modusnya juga sama, suruh transfer cepet-cepet gitu. Ini kan parah nih, udah pakai KTP-nya si Raffi," tegas Denise Chariesta.
Pada kesempatan lain, Raffi Ahmad mengaku akan mengecek kebenaran isu itu.
"Aku belum cross check ya. Aku baru pulang liburan. Nanti deh coba kita cek-cek dulu ya. Coba kita cross check dulu," ujar Raffi Ahmad dikutip dari TribunSeleb.
Selain itu, ayah dari dua anak itu pun kaget saat tahu nominalnya sampai Rp500 juta,"Wah banyak ya. Coba aku cek juga, aku kan suka lupa kayak gitu gitu," tandas Raffi Ahmad.