GridHITS.id- Kisah rumah tangga pasangan selebriti kondangRaffi Ahmad dan Nagita Slavina selalu mengundang banyak perhatian.Meski kerap diterpa kabar yang tak sedap, keduanya pun tetap adem ayem hingga saat ini.
Bahkan keduanya sudah memasuki ulang tahun pernikahan yang ke enam.Pamornya pun semakin naik lantaran sang anak, Rafathar memiliki banyak sekali penggemar.
Nagita dan Raffi juga dikenal memiliki gaya hidup yang sangat tinggi.
Ibunda Rafathar itu kerap kepergok menggunakan pakaian dengan harga selangit.Baru-baru ini,Raffi Ahmad sampai hati menuding Nagita menghabiskan uang perusahaan.
Hal tersebut terlihat dalam kanal YouTube Rans Entertainment, Jumat 9 Oktober 2020.Oleh Raffi Ahmad, Nagita Slavina dan Caca Tengker dicecar yang tengah berkunjung sejumlah pertanyaan.
Raffi menanyakan siapa yang paling boros.
"Bukan paling boros, lebih," kata Nagita Slavina."Tidak-tidak, ini 'paling'," bantah Raffi.
"Aku emang pernah ngehabisin uang kamu?" bantah Nagita."(Tidak) tapi uang perusahaan," ujar Raffi Ahmad.
Raffi Ahmad pun lantas membongkar berapa banyakuang yang dihabiskan Nagita untuk berbelanja.
Kepada Caca tengker,Raffi mengungkap bahwa sang kakak suka membeli barang-barang mahal.Geram lantaran sang istri ogah mengaku, Raffi Ahmad sampai meminta Nagita Slavina bersumpah."Ih jangan suka gitu," ujarNagita.
Baca Juga:Tak Hanya Anya Geraldine, Rizky Febian Blak-blakan Akui Nagita Slavina Sebagai Tipe Wanita Idamannya
"Demi apa ayo sumpah-sumpahan pakai Alquran," kata Raffi bersemangat."Jangan sangka orang aku lebay ya, ini bener kenyataan."Caca pun tertawa terpingkal hingga membenarkan bahwa kakak kesayangannya itu memang boros.