GridHITS.id - Bagi yang senang menonton film atau sinetron, pasti kenal dengan bintangcantik ini.
Dia kerap membintangi film dan sinetron di layar kaca.
Tak hanya itu, wajah cantik dan tubuh langsingnya kerap terpampang di tabloid maupun majalah.
Dialah Magdalena Tan, model seksi yang lahir dan besar di ibukota Jakarta.
Awalnya, ia merintis karir dari dunia model.
Saat ini kariernya pun semakin lancar, hingga ia turut terjun, hingga bermain dalam sinetron, FTV, Film.
Hal yang menjadi sorotan saat ia kerap tampil seksi, hinggadinobatkan jadiwanita paling seksi di Indonesia versi majalah dewasa FHM tahun 2008.
Namun, kondisi Magdalena Tan sekarang berbeda dengan dulu. ia sibuk mengurusdua anaknya, ia disibukkandengan pekerjaan mengurusi keluarga dan bisnisnya.
Berat badannya pun naik drastis.
Sejak menikah, Magdalena Tan memang terlihat mengurangi kegiatannya di dunia hiburan.
Wanita 37 tahun terlihat lebih fokus mengurus rumah tangga dan kedua anaknya.
Sempat dinobatkan sebagai artis terseksi di Indonesia versi FHM, penampilan Magdalena Tan disebut-sebut semakin bikin pangling usai menikah, seperti apa ya?
Seperti diwartakan GridPop pada 2020 lalu, usai menikahi Niki Liandi pada 2013 silam, perempuan berdarah Tionghoa ini memutuskan vakum dari dunia hiburan.
Apalagi, di tahun 2015 silam, Magdalena Tan dikaruniai anak pertamanya yang diberi nama Kimberly Jade.
Sejak kehamilannya itulah, penampilan Magdalena yang semula langsing dan seksi mendadak berubah menjadi lebih berisi.
Kendati demikian, Magdalena sempat kembali berakting dengan membintangi film Dimsum Martabak bersama Ayu Ting Ting dan Boy William.
Meski tak lagi hidup dalam glamornya dunia hiburan, hari-hari Magdalena Tan justru tampak lebih bahagia bersama keluarga kecilnya.
Magdalena Tan sendiri punya restoran bernamaOw My Plate.
Restoran itu punya konsep menyajikan makanan di atas hot plate.
Lahirnya Ow My Plate tak dilakukannya sendiri.
Lena sapaannya, bekerjasama dengan empat orang temannya.
Untuk restoran Ow My plate menyajikan menu western, Jepang dan Indonesia.
Tujuannya, kata dia supaya bisa menyentuh semua orang.
Harganya pun sangat ramah di kantong.
Tarif masakannya berkisar Rp20 ribu hingga Rp50 ribu.
Siapa yang sudah mencoba?
Bahkan dilansir dari akun Instagram @magdalenaaja, belum lama ini ia baru saja merayakan ulang tahun putrinya yang ke-6 tahun.
Dalam potret bersama keluarga kecilnya itu, penampilan Magdalena Tan pun terlihat semakin bikin pangling.
Wajahnya kini terlihat ramah, keibuan, serta semakin anggun.