Find Us On Social Media :

Niat Hati Mengais Rezeki di Negeri Arab, TKW Asal Cianjur Ini Diterlantarkan di Kantor Kedutaan hingga Meninggal, Nasib Jenazah Kini Jadi Sorotan

By Andriana Oky, Rabu, 6 April 2022 | 15:03 WIB

Niat Hati Mengais Rezeki di Negeri Arab, TKW Asal Cianjur Ini Diterlantarkan di Kantor Kedutaan hingga Meninggal

GridPop.ID - Lagi-lagi kisah tragis dialami oleh Tenaga Kerja Wanita (TKW) asal Indonesia.

Seorang TKW asal Cianjur, Jawa Barat dikabarkan meninggal dunia usai diterlantarkan di halaman KBRI di Arab Saudi.

Melansir TribunJabar.ID, diungkapkan TKW bernama Lilis itu baru bekerja selama 10 hari di Arab Saudi.

Wanita 45 tahun itu diketahui sakit selama bekerja di rumah majikannya.

Lilis diterlantarkan di halaman KBRI di Riyadh pada 27 Maret 2022. Saat ditemukan, KBRI langsung membawanya ke rumah sakit.

"Ia lantas meninggal dunia pada 1 April 2022 di Rumah Sakit Sumaesy," terang Kabid Perluasan dan Penempatan Tenaga Kerja Kabupaten Cianjur, Yani Yuliawati

Menurut Yani, Lilis Komariah diduga berangkat secara non prosedural dengan dokumen palsu, dan membuat paspor di Tasikmalaya.

Data yang diterima oleh Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Cianjur, yang bersangkutan masuk ke Arab Saudi pada 14 Februari 2022 dengan Visa Ziarah.

"Saat ini kami masih menunggu keputusan dari pihak keluarga, apakah akan dipulangkan atau dimakamkan di sana, mengingat juga proses pemulangan yang mungkin memakan biaya, namun kami tetap akan melakukan pengawasan," ujar Yani di Cianjur, Senin (4/4/2022).

Baca Juga: Banting Tulang Kerja Jauh dari Keluarga di Taiwan, TKW Ini Sukses Sulap Gubuk Reotnya Jadi Rumah Mewah Bernuansa Emas, Intip Penampakan Sebelum dan Sesudah Dibedah!