'Mulai Nikahi Pohon hingga Larang Pakai Toilet 3 Hari Usai Akad Nikah' Kenali 6 Ritual Perkawinan Paling Ganjil yang Bikin Geleng-geleng Kepala

Senin, 21 Maret 2022 | 21:25
standupchicago

Karpet manusia untuk dilewati pengantin

GridHITS.id- Ritual perkawinan di beberapa negara ini memang sangat ganjil.

Bahkan, beberapa kebiasaan itu akan membuat kita geleng-geleng kepala.

Ada aturan yang melarang pengantin muda gunakan toilet selama 3 hari penuh.

Bahkan, ada juga pengantin yang dipaksa menikah dengan pohon.

Sungguh pernikahan yang benar-benar aneh.

Memang, ritual itusudah diturunkan selama turun menurun saat hendak menikah.

Ada banyak ritual aneh dan cenderung menjijikkan tradisi ala penganten di seluruh muka bumi ini.

Ya tradisi pernikahan di seluruh dunia sungguh macam-macam.

Ada yang romantis dan manis, tapi tidak jarang juga ditemukan tradisi yang aneh dan membuat jijik.

Baca Juga:Berhasil Sembuh dari Kanker Ovarium, Artis Cantik Ini Kapok Tak Pernah Lagi Simpan Makanan di Dalam Kulkas

Beberapa yang akan disebutkan ini mungkin mengejutkan Anda.

1. Karpet manusia untuk pengantin

standupchicago

Karpet manusia untuk dilewati pengantin

Karpet manusia untuk dilewati pengantin

Ya, Anda tidak salah dalam membacanya, ada tradisi pernikahan ketika pasangan pengantin menikah maka harus disiapkan karpet untuk tempat mereka berjalan.

Hanya saja karpet tersebut adalah karpet dari manusia.

Adat yang ada di pulau Marquesas, French Polynesia ini cukup membuat pilu.

Setelah prosesi pernikahan berakhir, kerabat-kerabat pengantin wanita harus berbaring telungkup dengan wajah menghadap tanah.

Selanjutnya, mempelai pria dan wanita harus jalan di atas mereka layaknya mereka adalah karpet manusia.

Apakah Anda mau untuk menjadi salah satu relawan yang dijadikan karpet manusia itu?

Baca Juga:Lupa Sarapan dan Jarang Minum Air Putih, Tubuh Wanita Ini Dipenuhi Ribuan Benda Mengerikan hingga Dokter Kaget Dibuatnya

2. Gaun sampah untuk mempelai wanita

Flickr

Gaun pernikahan justru dikotori dengan sampah dengan sengaja

Gaun pernikahan justru dikotori dengan sampah dengan sengaja

Saat menikah pasti semua orang ingin kenakan jas dan gaun terbaiknya.

Namun kondisi itu tidak berlaku di Skotlandia.

Mereka punya tradisi menjijikkan yang mengharuskan pengantin wanita dan pria dikotori dengan berbagai macam sampah.

Sampah yang dimaksud termasuk sampah makanan busuk, susu basi, saus dan tulang ikan.

Tradisi ini memiliki makna bahwa jika pasangan itu dapat tahan akan siksaan itu maka cinta mereka pasti abadi dan bisa mengatasi mahligai rumah tangga mereka nanti.

Pastinya jika bisa menghadiri pernikahan seperti itu, pasti para tamu memilih menjauhi para pengantin.

3. Calon manten menangis sebulan penuh

Flickr

Calon pengantin wanita harus menangis sebulan sebelum pernikahan bersama keluarganya

Calon pengantin wanita harus menangis sebulan sebelum pernikahan bersama keluarganya

Baca Juga:Semakin Lengket Sejak Masuk Penjara, Pablo Benua Malah Tepergok Curhat Ingin Cerai dari Rey Utami, Ini Kata Sang Kuasa Hukum

Tradisi ini libatkan kesedihan yang dipaksakan.

Etnis minoritas Tujian, China memiliki tradisi bagi calon pengantin wanita harus menangis sebulan penuh sebelum pernikahannya.

Sisi baiknya, ia tidak harus menangis 24 jam selama 1 bulan penuh, tapi hanya sejam per harinya.

Selanjutnya keluarga pengantin wanita khususnya yang perempuan juga diajak menangis bersama-sama, tetapi mereka tidak harus sebulan penuh.

Ibu pengantin mulai ikut menangis 10 hari sejak tradisi itu dimulai, dan nenek pengantin menyusul 20 hari sejak tradisi dimulai.

Apa makna dari tradisi ini?

Rupanya, tangisan bagi etnis Tujian adalah ekspresi kebahagiaan yang tersamarkan dengan kesedihan.

Bagi mereka, kebahagiaan akan muncul setelah ada kesedihan sehingga setelah menangis akan tercipta nada harmonis yang bisa menjadi doa untuk pernikahan pengantin itu.

Memang cukup rumit untuk dimengerti.

Baca Juga:Buat Epy Kusnandar Vakum Sementara dari Dunia Hiburan Lantaran Hidupnya Divonis Dokter Tinggal 4 Bulan, Siapa Sangka Makanan Lezat Khas Indonesia Ini Bisa Jadi Pemicu Kanker Otak

4. Mulai hidup baru dengan loncati sapu!

laweddings.com

tradisi pernikahan loncati sapu bagi para warga kulit hitam di Amerika

tradisi pernikahan loncati sapu bagi para warga kulit hitam di Amerika

Tradisi ini telah mengakar dari budaya Amerika Serikat wilayah selatan.

Saat para kulit hitam masih menjadi budak, mereka menikah dengan lakukan tradisi melompati sapu yang tergeletak di lantai.

Itu merupakan simbol jika pasangan pengantin akan memulai hidup baru.

Meski kini sudah jarang dipraktikkan, beberapa pasangan masih terlihat melakukan tradisi ini.

5. Larangan gunakan toilet selama 3 hari bulan madu

Pinterest

pengantin Kamboja

Pengantin Kamboja

Tradisi menyakitkan ini ada di Kamboja.

Baca Juga:5 Fakta Mencegangkan Hana Hanifa, Libatkan Fotografer Sebagai Muncikari Hingga Terjebak Melacurkan Diri karena Dapat Penghasilan Besar dengan Kerja Minimal

Setelah menikah mereka lakukan bulan madu yaitu berada di rumah berdua selama tiga hari tiga malam.

Menariknya, selama waktu itu mereka tidak boleh menggunakan toilet sama sekali.

Bulan madu yang layaknya penjara ini diyakini untuk menghasilkan pernikahan bahagia dengan keturunan yang sehat.

Sungguh sebuah siksaan untuk yang ingin menikah.

6. Nikahi pohon terlebih dahulu

youtube

Aishwarya Rai menikahi pohon

Wanita 'terkutuk' Manglik di India harus menikah dengan pohon dahulu agar suaminya tidak meninggal dunia

Mungkin ini termasuk tradisi paling aneh dan tidak masuk akal yang pernah Anda dengar.

Di beberapa bagian India, diyakini ada beberapa wanita yang lahir sebagai Manglik.

Manglik adalah konsep kepercayaan Hindu, yang mengutip Wikipedia, yaitu seseorang yang lahir dengan pengaruh Mars (Mangala) dalam astrologi Hindu.

Baca Juga:Teriakan Histeris Via Vallen Saat Lihat Mobilnya Terbakar di Depan Mata, Berkali-kali Ucap Istighfar dan Geram Saat Lihat CCTV: Itu Siapa?

Untuk mengetahui apakah seseorang termasuk Manglik atau tidak, orang Hindu India melihat dari tanggal mereka lahir.

Kepercayaan India menganggap jika seseorang lahir sebagai Manglik maka dia terkutuk, dan jika menikah dengan seseorang yang bukan Manglik maka akan menyebabkan gagalnya pernikahan mereka.

India memang terkenal akan kepercayaan mereka yang kuat terhadap astrologi, dan banyak yang menjadikan hal itu bisnis di sana.

Konon katanya Manglik, terutama wanita cenderung pemarah, berbahaya, menghancurkan seluruh keluarganya, tidak akan melahirkan keturunan laki-laki, dan sebabkan kematian suaminya.

Mereka dianggap sangat terkutuk dan untuk memastikan kehidupan pernikahan dengan orang Manglik bahagia, maka orang Manglik khususnya wanita harus menikah dengan pohon atau binatang terlebih dahulu.

Setelah itu mereka harus menebang pohon itu sendiri untuk menghapuskan kutukan mereka.

Tentunya, hal itu merugikan lingkungan.

Demikian tradisi ribet pernikahan yang harus dihadapi sebagian penduduk dunia, mana yang membuat Anda geleng-geleng kepala?

Baca Juga:Beda 180 Derajat! Beda dengan Rumah Artis Lain, Siti Badriah Bangun Rumah Sederhana di Tengah Sawah Meski Kaya Raya

Artikel ini telah dimuat di Intisari Online dengan judul :Termasuk Harus Nikahi Pohon Terlebih Dahulu dan Menikah Dengan Gaun Sampah, Tradisi Pernikahan Berbagai Penjuru Dunia Ini Ribet Tapi Harus Dijalani Para Pengantin

Editor : Saeful Imam

Baca Lainnya