Kini Bak Ketiban Durian Runtuh Usai Dinikahi Pengusaha Tajir Melintir dengan Kekayaan Rp 34 Miliar, Zaskia Gotik Blak-blakan Ngaku Hanya Lulus SD Gegara Kejadian Ini: 'Nyanyi Panggung ke Panggung'

Jumat, 04 Maret 2022 | 10:00
Instagram Zaskia Gotik

Zaskia Gotik

GridHITS.id -Kini bak ketiban durian runtuh usai dinikahi pria tajir, Zaskia Gotik ungkapkan alasan tak lulus SMP karena alasan ini.

Siapa yang tak kenal dengan sosok Zaskia Gotik?

Dirinya dikenal sebagai salah satu biduan dangdut papan atas Indonesia.

Punya karir sukses di dunia tarik suara, kehidupan rumah tangga Zaskia Gotik juga begitu membahagiakan.

Kini dirinya diketahui sedang menjalani biduk rumah tangga dengan pengusaha tajir, Sirajuddin Mahmud.

Tak main-main, Sirajuddin memiliki kekayaan yang luar biasa melimpah.

Terungkap, pada tahun 2015 lalu, Sirajuddin diketahui memiliki kekayaan hingga Rp 34 miliar lebih!

Kendati kini hidup bergelimang harta, Zaskia tak melupakan perjuangannya di masa lalu.

Ya, belum lama ini Zaskia Gotik pun mengenang perjuangannya sebelum menjadi pedangdut terkenal.

Baca Juga: Padahal Punya Suami Tajir Melintir yang Miliki Kekayaan Rp 34 Miliar, Penampilan Sederhana Zaskia Gotik dan Sirajuddin Mahmud saat ke Pantai Mendadak Jadi Sorotan, Pakai Baju Begini Bak Rakyat Jelata

Istri Sirajuddin Mahmud itu mengaku rela putus sekolah saat duduk di bangku SMP.

Fakta tersebut dibeberkannya saat menjadi bintang tamu program Pagi Pagi Ambyar.

Awalnya para host menyinggung perjalanan karier Zaskia yang dimulai dari bawah.

Ditampilkan pula artikel yang membahas pendidikan Zaskia.

"Hanya lulusan SD sampai menjadi penyanyi cafe keliling, Zaskia Gotik buktikan sukses menjadi bintang," ucap Caren Delano membaca judul artikel.

Instagram/ @zaskia_gotix
Instagram/ @zaskia_gotix

Zaskia Gotik dan Sirajuddin Mahmud

Zaskia kemudian mulai menceritakan masa lalunya.

Ia menegaskan lulus SD namun tak tak merampungkan masa SMP-nya.

"SD lulus lah, buset tega amat SD gue enggak lulus. Cuma yang enggak lulus itu SMP," beber Zaskia seperti dikutip TribunStyle.com dari YouTube TRANS TV Official, Rabu 15 September 2021.

Zaskia mengaku keputusan tak menyelesaikan SMP berasal dari dirinya sendiri.

Baca Juga: Rahasia yang Disimpan Rapat Bocor Juga! Vicky Prasetyo dan Zaskia Gotik Tak Cuma Sekedar Tunangan? Pernyataan Sang Gladiator Cinta Picu Tanda Tanya

Pelantun Lagu Satu Jam Saja tersebut memilih fokus kerja demi membantu orangtua.

"Kelas dua SMP mau ke kelas tiga itu nyanyi setiap hari. Aku nyanyi dari panggung ke panggung, acara hajatan, sunatan."

"Setelah itu aku ngerasa aku tuh selalu telat, selalu diomelin, jadi aku punya keputusan ya udah aku nyanyi aja."

"Bantuin emak sama abah kerja 'Ntar sekolah eneng gimana?' enggak apa-apa, nanti eneng bisa nyusul sekolahnya, yang penting eneng bantuin emak sama abah," kenang Zaskia.

Zaskia mengaku kala itu ayahnya bekerja sebagai tukang ojek.

Sementara ibu Zaskia berprofesi sebagai ibu rumah tangga.

"Dulu abah ngojek, emak ibu rumah tangga," imbuhnya.

Saat menjadi penyanyi keliling, Zaskia mengaku dibayar Rp 60 ribu.

"Dulu pertama nyanyi sehari semalam dibayar Rp 60 ribu, paling gede Rp 120 ribu.Kita nyari tambahannya lagi lewat saweran, misal dapat Rp 5 juta itu dibagi rata," tandasnya.

Baca Juga: 'Lemes Badan Kaya Nggak Ada Tulangnya', Kabar Buruk Mendadak Dibagikan oleh Biduan Cantik Zaskia Gotik di Kehamilan Anak Keduanya

Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judulKini Dipinang Pengusaha Kalimantan yang Hartanya Konon Tembus Rp 34 Miliar, Zaskia Gotik Blak-blakkan Ngaku Tak Lulus SMP Gegara 1 Alasan Ini: Jadi Aku Punya Keputusan!

Tag

Editor : Averus Al Kautsar

Sumber Grid.ID