GridHITS.id - Setelah berbulan-bulan menghadapi sidang perceraian, akhirnya keputusan tersebut sudah terjawab.
Pengadilan Agama Jakarta Selatan telah memutus cerai pasangan artisDhena Devankadan Jonathan Frizzy, Kamis (17/2/2022).
Setelah perceraian ini, Dhena Devanka mengaku lega rumah tangganya dengan Jonathan Frizzy sudah berakhir.
Dilansir dari Tribunwow, terkait hak asuh ketiga anak Dhena Devanka dan Jonathan Frizzy, hakim memutuskan untuk memberikan hak asuhtersebut ke tangan Dhena Devanka.
Bukan hanya hak asuh, Jonathan Frizzy juga diwajibkan memberi nafkah bagi anak-anaknya dari Dhena Devanka sebesar Rp 30 juta per bulan dengan kenaikan 10 persen.
Meski sudah mengajukan perceraian, Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka ternyata masih satu atap.
Merekadan tiga anaknya masih hidup bersama di rumah milik Jonathan Frizzy.
"Saat ini masih satu rumah, tapi ya semoga nanti ada kebijakan dari yang bersangkutan," kata Dhena Devanka,Kamis (17/2/2022).
Oleh sebab itu, Dhena Devanka pun menuturkan niatJonathan Frizzy yang akan menjual rumah yang sempat ditempati oleh mereka berdua.
Namun hingga saat ini, belum ada pembeli yang cocok atau pun tertarik membeli rumah tersebut.
Karenanya sebelum terjual, Dhena Devanka berupaya untuk mencari rumah lain yang bisa dihuni bersama anaknya.
"Iya memang ada rencana begitu, tapi kan memang kalau jual rumah enggak gampang ya," tutur Dhena Devanka,Kamis (17/2/2022).
"Saya juga lagi mau cari rumah baru untuk saya dan anak-anak." imbuhnya,Kamis (17/2/2022).
Ia menekankan tak akan menentang niatsang mantan suami untuk menjual rumah tersebut pun meminta bagian dari hasil penjualan.
Mengetahui putrinya bercerai dari Jonathan Frizzy, ibunda Dhena Devanka ikut angkat bicara.
Ibunda Dhena, Neni ternyata juga ikut hadir dalam pembacaan putusan sidang tersebut.
Ia juga mengungkapkan rasatidak teganya pada sang cucu jika mengetahui jika ibu dan ayahnya telah berpisah.
Neni kini merasa lega karena perceraian putrinya, Dhena Devanka itu telah berakhir.
"Alhamdulillah lega tenang banget," kata Neni, Kamis (17/2/2022).
Selain itu, Neni mengatakan dirinya akan selalu siap kapan saja untuk menerima curhat Dhena Devanka terkait kondisi rumah tangganya.
Hal itu terungkap ketika Dhena Devanka lebih sering bercerita kepada sang ibu selama proses perceraian.
Begitupun Neni yang rela menemani putrinya itu walau usianya yang tidak lagi muda.
"Selalu kita apapun kalau ada masalah selalu harus cerita dan selalu siap waktu untuk dia," ungkap Neni,Kamis (17/2/2022).
"Sejak awal persidangan sampe sekarang kita terus harus dampingi dia, dia tidak boleh sendiri," sambungnya,Kamis (17/2/2022).
Artikel ini sudah tayang di GridHot.id dengan judul Putrinya Resmi Jadi Janda Jonathan Frizzy, Ibunda Dhena Devanka: Kita Tidak Menginginkan Perceraian Seperti Ini Terlebih Ada Anak-anak