Dulu Sempat Dicap 'Pelakor' Usai Dekat dengan Adik Atta Halilintar, Thariq dan Fujianti Utami Jelaskan Lengkap Kronologi Keduanya Memutuskan Dekat hingga Menjalin Kasih, Aurel: 'Settingan Ya?'

Minggu, 06 Februari 2022 | 06:45
IG/ leoafandi_

Thariq dan Fuji.

GridHITS.id - Hubungan Thariq Halilintar dan Fujianti Utami memang tengah mendulang kebahagiaan satu sama lain.

Keduanya dikabarkan resmi menjalin kasih pada 28 Januari 2022 tepat dengan hari ulang tahun adik Atta Halilintar tersebut.

Awalnya, Thariq mengaku sempat ditolak oleh adik mendiang Bibi Andriansyah tersebut.

Namun ternyata itu adalah cara Fuji agar bisa memberikan kejutan ulang tahun bagi kekasihnya itu.

Sebelum resmi berpacaran, banyak isu yang melingkupi keduanya, salah satunya Fuji dianggap sebagai pelakor.

Hal tersebut terjadi lantaran sebelumnya anak keempat Gen Halilintar tersebut sempat dekat dengan TikTokers bernama Chika Chandrika.

Hingga akhirnya keduanya menjelaskan secara lengkap di podcast bersama Atta dan Aurel Hermansyah.

Permasalahan diawali dari Fuji yang di kirimi pesan oleh seorang wanita yang menanyakan kejelasan hubungannya dengan Thariq.

Hal tersebut menimbulkan reaksi pada Atta yang gemas pada adiknya itu.

Baca Juga: Bak Ingin Langkahi Takdir Tuhan! Syok Dengar Pengakuan Fuji yang Ragu Jika Adiknya adalah Jodohnya Nanti, Atta Halilintar Langsung Bela dan Doakan Hal Ini untuk Thariq: 'Kalau Memang Bukan, Paksa Ya Allah'

"Jadi sebenernya waktu itu lu udah hubungan sama cewe itu gimana?" tanya Atta pada adiknya.

Menanggapi hal tersebut Thariq enggan menceritakan secara lengkap karena merasa kasihan bila diumbar.

Namun pada akhirnya, ia menjelaskan bahwa hubungannya dengan cewe tersebut sudah selesai namun belum benar-benar 100 persen.

"Udah selesai tapi belum clear lah, karena biasanya kan aku kalau menyelesaikan tuh ketemu sama orang tuanya."

"Pamitan segala macem gitu kan, karena kan orang tuanya menitipkan pada aku, tapi sekarang udah," ujar Thariq.

Hingga akhirnya hubungannya selesai dan tetap ada yang menguhubungi Fujianti.

Pada akhirnya secara langsung Fuji menanyakan hal tersebut pada Thariq dan meminta kepastian yang sebenarnya.

"Aku kontak thor, gimana nih, maksud lu apa," ujar Fuji.

Namun pada akhirnya keduanya telah meluruskan kesalahpahaman yang terjadi di antara perempuan itu, fuji, dan Thariq.

Baca Juga: Tak Semudah Membalikkan Telapak Tangan, Setelah Haji Faisal Beri Tanggapan Soal Kedekatan Anaknya dengan Thariq Halilintar, Kali Ini Lenggogeni Faruk Langsung Kasih Wejangan untuk Kekasih Fuji: 'Jangan Main Api'

Walaupun tak disebutkan secara gamblang, warganet mengetahui sosok tersebut mengarahkan pada Chika Chandrika.

Karena Chikalah yang terakhir dekat dengan adik ipar Aurel Hermansyah tersebut.

Untuk memastikan, Aurel dengan semangat sekali lagi bertanya kepada keduanya.

"Aku mau nanya langsung, kalian pacaran apa settingan?" tanya Aurel Hermansyah.

Dengan malu keduanya menjawab kalau keduanya hingga kini telah berpacaran dengan masa trial 6 bulan.

Bila berhasil keduanya mengaku akan membawa hubungan ini ketahap yang serius bersama.

"Aku lagi trial sama dia enam bulan, kalau oke kita bakal lanjut bang," tutup Thariq.

Bak menjadi suporter utama, Atta Halilinta diketahui seratus persen mendukung kisah cinta adiknya itu.

Bahkan ia rela berdoa bila Thoriq tak berjodoh dengan Fuji, maka ia meminta untuk dipaksakan.

Baca Juga: Satu Indonesia Tertipu oleh Keluguan Fuji, Nyinyiran Nikita Mirzani Ada Benarnya, Kini Adik Mendiang Bibi Andriansyah Dikabarkan Makin Cuek Pada Gala Usai Terkenal, Faisal : 'Agak Kurang'

Tag

Editor : Averus Al Kautsar

Sumber YouTube