Hati Ibu Mana Tak Hancur! Usia Belum Genap 1,5 Bulan Bayinya Sudah Positif Covid-19 dan Alami Panas Tinggi, Kesha Ratuliu Nekat Ikut Isolasi Meski Negatif

Kamis, 03 Februari 2022 | 07:30
Instagram/@monaratuliu

Keluarga Kesha Ratuliu positif Covid-19

GridHITS.id - Kabar buruk datang dari Kesha Ratuliu dan keluarga kecilnya.

Di mana ia mengabarkan jika suami dan anaknya terpapar Covid-19.

Diketahui anak pertama Kesha dan Adhi bernama Qwenzy Kalandra Putra Permana.

Kesha Ratuliu melahirkan anak pertamanya, Minggu (12/12/2021) pukul 10.00 WIB.

Ia melahirkan secara caesar setelah kondisinya sempat drop.

Kini kabar buruk justru datang dari Kesha dan keluarga hingga sang artis nekat ikut melakukan isolasi mandiri.

Masih berusia 1,5 bulan kurang, Qwenzy harus terpapar Covid-19 bahkan sempat mengalami panas.

Sebelumnya, Kesha menyebut sang suami yang terpapar terlebih dahulu.

Tak lama kemudian putranya juga menunjukkan beberapa gejala termasuk panas hingga 37 derajat dan akhirnya dilakukan tes.

Baca Juga: 'Baru Saya Tahu dari Media Kalau Ashanty Covid-19' , Bak Tak Dianggap Lagi? Krisdayanti Akui Baru Tahu Soal Sakit Ibu Sambung Aurel Hermansyah Sampai Singgung Tugasnya Jadi Orangtua

Benar saja Kesha mendapati hasil tes putranya positif Covid-19.

Meski tak ada tanda gejala yang parah, Kesha dibuat hancur hatinya apalagi sang suami juga sempat turun saturasi.

Akhirnya mau tak mau mereka bertiga pun memutuskan untuk melakukan isolasi mandiri bersama padahal Kesha negatif Covid.

Dibagikan di laman instagram pribadinya, Kesha mengungkap alasan ia nekat ikut sang suami dan anak meski negatif.

"Yey gabung sama papa! Antara seneng bisa gabung sama papa dan sedih qwenzy positif!

"Tapi berdoa banget semoga gejalanya ringan terus dan qwenzy jadi punya antibody buat ngelawan si virus covid ini," tulis Kesha.

Menunjukkan potret suaminya yang tertidur tanpa masker, Kesha Ratuliu lantas menjelaskan alasannya.

"Adhi gapakek masker karena engap saturasinya sempet 94. Jadi kita ganti gantian kadang Adhi pakek masker kadang aku," ungkapnya lagi.

Menerima cobaan cukup berat Kesha mengaku pasrah saja dengan apa yang menimpa ia dan keluarga.

Baca Juga: 'Bunda Tambah Drop', Sempat Dengar Kabar dari Jember Ashanty Disebut Meninggal Dunia, Anang Hermansyah Syok Ungkap Fakta Mengejutkan Tentang Istrinya Bahkan Terulang Dua Kali!

Kesha yang nekat ikut satu kamar dengan suami dan anaknya pun mengaku masih negatif Covid-19 hingga saat ini.

Hanya saja ia juga sempat merasa sesak karena keluhan asam lambung dan stres.

Sejauh ini Kesha masih terus membagikan kondisi kesehatan 2 belahan hatinya.

Kesha juga menunjukkan jika sejauh ini mereka semua masih dalam kondisi aman-aman saja.

Kesha pun sempat membuka sesi tanya jawab perihal kondisi kesehatan keluarganya di instagram.

Rupanya gejala yang dialami oleh Adhi suaminya cukup parah.

"Kalau papanya pusing, batuk, pilek, tenggorokannya nggak enak, demam, meriang, paket komplit," terang Kesha.

Meski sudah dinyatakan positif Covid-19, Kesha mengaku tak melakukan pengecekan lebih lanjut perihal jenis virus yang menyerang keluarga mereka.

Kesha menduga serangan virus yang mereka alami karena omicron sebab penularannya yang cepat.

Baca Juga: 'Aku Udah Nggak Tahan', Terang-terangan Ashanty Beberkan Gejala yang Ia Rasakan Setelah Dinyatakan Positif Covid-19 hingga Harus Jalani Karantina di Rumah Sakit

Editor : Rachel Anastasia Agustina

Sumber : Instagram

Baca Lainnya