Komentar Terbanyak di Facebook Soal Berita Hoaks, Simak Cara Atasinya!

Sabtu, 08 Januari 2022 | 06:30
Pixabay/Firmbee

Ilustrasi komentar terbanyak di Facebook

GridHITS.id - Ternyata komentar terbanyak di Facebook didominasi dengan berita hoaks, begini cara atasinya.

Facebook merupakan aplikasi media sosial yang sudah tersedia sejak 4 Februari 2004 oleh Mark Zuckerberg.

Mark awalnya memberi nama media sosial tersebut yakni "The Facebook" yang berada di situs TheFacebook.com.

Pada masa itu, semua orang memiliki akun Facebook, bila tidak bak ketinggalan jaman.

Seiring perkembangan, Facebook juga ikut berkembang dari yang berbasis teks, beralih ke foto, video, kini bisa mengunggah status singkat.

Tak hanya aplikasinya, perusahaan Facebook juga ikut berkembang bahkan berubah nama.

Pada akhir tahun 2021, Mark sebagai CEO Facebook mengganti nama perusahannya menjadi 'Meta'.

Penggantian nama tersebut kemudian diimplementasikan ke segala jenis produk Facebook seperti, Instagram dan WhatsApp.

Dengan banyaknya pengguna, informasi yang disebarkan juga cepat dan luas bahkan bisa berbahaya.

Baca Juga: Cara Mengubah Nama di Facebook, Ternyata Semudah ini

Berbahaya dalam hal ini dimaksudkan, banyak informasi yang tak diketahui sumber aslinya.

Sehingga dengan kemudahan yang ada, banyak pembaca terlena dan memberikan komentar sesuka hati.

Tanpa disadari, ada beberapa informasi yang perlu dilindungi dan disaring sebelum ikut berkomentar.

Terlebih, di masa pandemi Covid-19 ini memungkinkan banyak orang lebih sering menggunakan media sosial.

Dikutip dari Tribunnews.com, Kementerian Kominfo menyatakan, sejak Januari 2020 hingga 25 November 2021 telah mengidentifikasi beragam hoaks dan disinformasi.

Juru bicara Kementerian Kominfo, Dedy Permadi mengungkapkan jika sampai saat ini persebaran hoaks masih sangat mengkhawatirkan.

Setidaknya ada tiga hoaks besar yang tersebar di aplikasi Facebook berkaitan dengan pandemi Covid-19.

Pertama, hoaks tentang Covid-19 telah ditemukan sebanyak 1.999 isu hoaks pada Covid-19.

5.162 unggahan media sosial diantaranya tersebar terbanyak di platform Facebook yakni sejumlah 4.463 unggahan.

Baca Juga: 5 Alasan Mengapa Akun Facebook Dinonaktifkan dan Cara Memperbaikinya!

"Kini pemutusan akses telah dilakukan terhadap 5.031 unggahan hoaks Covid-19 dan 131 unggahan lainnya dan dalam proses tindak lanjut," kata Dedy dalam keterangan pers, Kamis (25/11/2021), dilansir dari Tribunnews.com.

Kedua, hoaks tentang vaksinasi Covid-19 telah ditemukan sebanyak 385 isu vaksinasi covid 19 pada 2.449 unggahan media sosial. Lagi-lagi persebaran terbanyak pada platform Facebook sejumlah 2.257 unggahan. Kominfo telah melakukan pemutus akses terhadap 2449 unggahan hoaks vaksinasi Covid 19. Ketiga, hoaks tentang Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Telah ditemukan sebanyak ditemukan sebanyak 48 isu pada 1194 unggahan media sosial dengan persebaran terbanyak pada platform Facebook sejumlah 1176 unggahan. Pemutusan akses dilakukan terhadap 1038 unggahan dan 156 unggahan lainnya sedang ditindaklanjuti.

Dari banyaknya hoaks tersebut, wajar bila kasus ini menjadi komentar terbanyak di Facebook.

Untuk itu, Kominfo ikut mengeluarkan kiat-kiat yang bisa dilakukan masyarakat untuk memberantas hoaks.

Baca Juga: Cara Mendapatkan Facebook Metaverse Token, Alat Tukar Baru Mau Coba?

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Masyarakat Indonesia Anti Hoax yakni Septiaji Eko Nugroho.

Ada lima langkah mudah untuk membantu mengidentifikasi berita hoaks dan asli.

Pertama, hati-hati dengan judul yang provokatif, sebaiknya cari referensi dari sumber resmi.

Kedua, cermati alamat situs cermatilah alamat URL situs dimaksud.

Apabila berasal dari situs yang belum terverifikasi sebagai institusi pers resmi -misalnya menggunakan domain blog, maka informasinya bisa dibilang meragukan.

Ketiga, periksa faktanya dari sumber yang berbicara atau hanya opini belaka yang dibuatnya.

Keempat cek keaslian foto dengan memanfaatkan mesin pencari Google, yakni dengan melakukan drag-and-drop ke kolom pencarian Google Images.

Kelima, ikut serta grup diskusi anti-hoaks, misalnya Forum Anti Fitnah, Hasut, dan Hoax (FAFHH), Fanpage & Group Indonesian Hoax Buster, Fanpage Indonesian Hoaxes, dan Grup Sekoci.

Nah berikut lah komentar yang terbanyak di Facebook sekitar tahun 2020 hingga 2021.

Baca Juga: Cara Mudah Download Video Facebook di Google Chrome, Lakukan Hal Ini!

Artikel ini telah tayang di GridHITS.id berjudul "Kominfo Temukan Komentar Terbanyak di Facebook dengan Berita Hoaks"

Tag

Editor : Rachel Anastasia Agustina

Sumber Kominfo.go.id, GridHits.ID