Pilih Mundur untuk Harapkan Cinta Ayu Ting Ting dan Bukan Bermaksud Menyerah, Didi Riyadi Akhirnya Bongkar Alasan Tak Bisa Nikahi Anak Ayah Rozak, Singgung Soal Masalah Pribadi

Senin, 13 Desember 2021 | 12:26
kompas.com

Didi Riyadi dan Ayu Ting Ting

GridHITS.id - Perjalanan karir seorang Ayu Ting Ting memang tak pernah lepas dari sorotan masyarakat.

Bukan hanya itu saja, kehidupan percintaan Ayu Ting Ting juga kerap menjadi pertanyaan bagi masyarakat.

Setelah bercerai dengan Enji Baskoro, pelantun 'Sambalado' tersebut sering digosipkan jalin kedekatan dengan beberapa pria tampan.

Mulai dari Raffi Ahmad, Sahrul Gunawan, hingga Ivan Gunawan yang sempat diisukan dekat dengan Ayu Ting Ting.

Tak hanya itu saja, ada sosok Didi Riyadi yang juga pernah digosipkan jalin kedekatan dengan Ayu Ting Ting.

Bahkan, Didi Riyadi juga sempat memberikan kejutan di hari ulang tahun Ayu.

Baca Juga: Kini Makin Bahagia Usai Kelahiran Anak Kedua, Umi Kalsum Mendadak Sumpahi Keluarga Nagita Slavina kena Azab: 'Ada Rasa Dongkol'

Melansir dari Grid.id, Didi Riyadi mengakui bahwa kedekatannya dengan Ayu bukan hanya sekedar gimmick.

Konon keduanya sudah dijodohkan para penggemar dan segera akan menikah.

Sayang, takdir berkata lain karenaDidi Riyadimasih betah sendiri.

Saat itu, Ayu Ting Ting malah akan menikah dengan Adit Jayusman pada Februari 2021.

Didi Riyadi sontak mundur mengejar cinta Ayu Ting Ting, dan berharap sang biduan bahagia.

Akan tetapi, Ayu justru membatalkan pernikahannya yang sudah mencapai 90 persen tersebut.

Didi Riyadi juga mengakui menolak diwawancarai mengenai Ayu Ting Ting ketika kabar pembatalan pernikahan tersebut.

Lalu kini, rupanya Didi Riyadi hanya menganggap Ayu Ting Ting sebagai sosok sahabat.

Baca Juga: Siapa Sosok Ayahnya? Padahal Bertahun-tahun Menjanda, Bilqis Malah Keceplosan Elus-elus Perut Ayu Ting Ting: ' Anak Siapa ini'

DIDI RIYADI TAK SIAP NIKAH KARENA HAL INI

Lama tak ada kabar, kini Didi Riyadi blak-blakan mengapa tak juga menikah atau berhubungan dekat dengan wanita, termasuk Ayu Ting Ting.

Artis peran Didi Riyadi mengungkapkan alasan belum mau menikah di usianya yang sudah menyentuh 40 tahun.

Hal itu disampaikan drummer grup band Element ini saat menjadi tamu dalam acara Kopi Viral.

“Takut komitmen sih enggak lah, enggak takut,” ujar Didi Riyadi dikutip Kompas.com, Jumat (29/10/2021).

Didi berujar, lebih mementingkan pasangannya kelak, apakah bisa menerimanya yang berprofesi sebagai artis atau tidak.

“Cuma yang paling penting dari pihak perempuannya siap atau enggak. Kan posisi saya public figure banyak dikenal orang, artinya dari pihak perempuannya siap enggak?” tutur Didi.

Baca Juga: Tak Hanya jadikan Sang Anak ATM Berjalan, Ayah Rozak Rupanya Sempat Ancam Akan Siksa Ayu Ting Ting Jika Ogah Manggung: 'Ayah Mau Setrika'

Tidak hanya soal itu, adapun hal lain yang menjadi pertimbangan Didi Riyadi untuk melangkahkan kaki ke jenjang pernikahan.

“Nanti ada gosip atau apa, takutnya kalau saya kan sudah biasa, kalau pasangannya takutnya enggak siap, dia dengar dari pihak ketiga atau keempat yang katanya, katanya,” ungkap Didi.

Didi mengatakan, hal tersebut menjadi pemicu adanya konflik dalam berhubungan.

“Bisa memicu konflik kalau dia tidak fokus sama pasangannya saja,” ujar Didi lagi.

Tag

Editor : Rachel Anastasia Agustina

Sumber GridHot.ID, Tribunmedan.com