Dikabarkan Jatuh Bangkrut Usai Tak Lagi Nampang di Layar Kaca, Artis Lawas Ini Nekat Banting Setir Pilih Jualan Martabak: 'Jangan Anggap Remeh'

Selasa, 30 November 2021 | 20:00
Istimewa

Foto mesra dengan Rhoma Irama, Yati Octavia kini berjualan ayam bakar dan matabak bersama sang suami, Pangky Suwito.

GridHITS.id - Saat ini banyak artis lawas Tanah Air yang sudah tidak lagi tampil di layar kaca.

Namun meski tak nampang di acara TV, tidak semua artis hidup susah usai pensiun.

Bahkan sebagian dari mereka memilih untuk banting setir menjadi pengusaha yang sukses.

Salah satu contoh artis lawas yang kini jarang tampil di layar kaca adalah Yati Octavia.

Tak lagi wira-wiri, Yati Octavia rupanya pilih menyambung hidup dengan berjualan martabak.

Padahal dulu Yati Octavia digadang-gadang jadi artis dengan bayaran fantastis.

Tak aneh jika Yati Octavia mendapatkan honor yang fantastis apalagi ia sudah banyak membintangi berbagai judul film dan sinetron.

Bahkan Yati Octavia terjun di dunia hiburan sejak ia berusia 18 tahun.

Baca Juga: Apes Banget! Artis Lawas Ini Tanggung Malu Dikejar-kejar Debt Collector hingga Mas Kawinnya Disita Gegara Tak Lunas, Begini Nasibnya Usai Mendadak Kabarkan Dirinya Hamil

Dimuat Kompas.com, Yati Octavia pernah membintangi film Cintaku Di Kampus Biru hingga membuat namanya kian melambung.

Setelah itu, karier Yati Octavia makin melejit lewat film Gitar Tua dan Berkelana yang menyandingkannya bersama Rhoma Irama.

Berbagai judul film yang dibintangi oleh Yati Octavia bersama dengan Rhoma Irama bahkan masih banyak digemari hingga saat ini.

Sempat menyandang gelar artis dengan bayaran termahal, Yati Octavia kini tengah menikmati hari tua bersama pasangan.

Diketahui Yati Octavia yang sudah jarang tampil di layar kaca sempat dituding jatuh bangkrut.

Hanya saja artis senior yang kini tampil berhijab tersebut membantah keras tudingan miring itu.

Dikutip dari laman Tribun Manado, Yati Octavia punya sederet bisnis mentereng.

Adapun bisnis tersebut adalah martabak, ayam, dan bebek yang mereka rintis sudah memiliki sejumlah gerai dan cabang.

Baca Juga: Bukan Saja Disukai karena Postur Tubuhnya yang Aduhai tapi Juga Jadi Incaran Para Pejabat, Ratu Film Panas Ini Kini Hijrah hingga Pilih Jualan Lontong Sayur

"Kadang-kadang gini ya, kita jual martabak katanya udah bangkrut, udah ini, udah itu, enggak tahu kan satu gerai berapa," ujar Yati Octavia.

Punya puluhan gerai usaha, Yati Octavia memilih lokasi hampir semua kota di Jawa Tengah.

"Kita bikin beberapa gerai sampai ada 50 gerai, (namanya) martabak Bang."

"Bebek sudah ada 200 cabang di Purwokerto, semua Jawa Tengah ada," jelas Pangky Suwito, suami Yati Octavia di acara Kopi Viral Trans TV.

Meski tak lagi muncul di layar kaca tetapi Yati Octavia dan Pangky Suwito punya pundi-pundi rupiah yang tak sedikit.

Bahkan Yati Octavia bak melontarkan sindiran pedas pada orang-orang yang menudingnya jatuh bangkrut.

"Jangan anggap remeh ayam Rp 15.000, tapi kan satu hari berapa," imbuh Yati Octavia.

Baca Juga: Bak Kena Karma Dulu Rebut Suami Orang, Artis Lawas ini Tulis Pesan Menyayat Hati Setelah Pergoki dan Labrak Janda Kaya Raya yang Rebut Suaminya: 'Bangga Ya Mbak Jadi Pelakor'

Editor : Saeful Imam

Sumber : Kompas.com, Tribun Manado

Baca Lainnya