Cara Memperbarui WA GB yang Kadaluarsa, Anti Ribet dan Pasti Aman

Minggu, 21 November 2021 | 07:00
pixabay

Cara memperbaharui WA GB yang kadaluarsa

GridHITS.id - Inilah cara memperbarui WA GB yang kadaluarsa dengan mudah dan aman.

WhatsApp menjadi salah satu aplikasi yang banyak digunakan oleh setiap orang.

Bukan hanya aplikasi yang mudah untuk digunakan, WhatsApp menjadi aplikasi yang cukup ringan dan tak banyak memakan data ponsel.

Bahkan, WhatsApp menjadi aplikasi yang menjanjikan fitur-fitur cukup banyak dan memadai.

Tak hanya mengirim foto, WA juga dapat mengirim dokumen dengan berbagai bentuk file.

Namun, belakangan muncul aplikasi WA GB yang mengundang penasaran publik.

Digadang-gadang aplikasi WA GB memiliki fitur yang lebih lengkap dan menarik dari WA versi original.

Aplikasi WA GB ini merupakan modifikasi dari WhatsApp yang sifatnya tidak resmi.

Maka, jika Anda mencari di Apstore atau Play Store sangat jarang untuk ditemukan.

Anda hanya bisa menemukan aplikasi WA GB di situs-situs tertentu di internet.

Ada beberapa keunggulan jika Anda menggunakan aplikasi WA GB.

Baca Juga: Pantas! Ternyata Ini Alasannya Kenapa WA GB Tidak Bisa Menerima Pesan

Sebelum mengetahui cara memperbarui WA GB yang kadaluarsa, sebaiknya Anda perlu mengetahui fitur-fitur yang dimiliki WA GB dibandingkan WA resmi.

Berikut keunggulan dari WA GB:

1. Menyembunyikan status online atau terakhir dilihat

2. Menampilkan status online 24 jam

3. Menarik pesan yang telah dihapus

4. Download status WA teman

5. Status WA lebih dari 30 detik

6. Split video di story secara otomatis

7. Lihat story teman tanpa diketahui

8. Menyembunyikan centang biru

Baca Juga: Rekomendasi Tema WA GB yang Aesthetic yang Bisa Kamu Miliki

9. Menyembunyikan status sedang mengetik

10. Menyembunyikan status sedang merekam

11. Balas pesan otomatis

12. Pilihan tema yang beragam.

Itulah beberapa keunggulan yang bisa Anda dapatkan setelah mengunduh WA GB terbaru.

Berikut cara memberbarui WA GB kadaluarsa yang mudah.

Tak seperti dengan aplikasi lainnya yang bisa diunduh dari Google Play, aplikasi WA GB hanya bisa didapatkan melalui web penyedia file APK.

Ini terjadi lantaran diketahui WA GB bukanlah suatu aplikasi resmi.

Untuk memperbarui WA GB, pertama-tama Anda harus menghapus terlebih dahulu WA GB yang Anda miliki di handphone.

Setelah itu carilah aplikasi WA GB dengan versi terbaru di situs penyedia file APK, lalu instal seperti biasa.

Baca Juga: Link Download WA GB Tanpa Kadaluarsa, Pahami Kelebihan dan Bahayanya!

Setelah itu aplikasi WA GB pun sudah bisa digunakan seperti biasa.

Jika Anda ingin tak melakukan instal ulang, Anda bisa melakukannya dengan masuk melalui pengaturan.

Anda hanya perlu membuka aplikasi WA GB yang ada di ponsel dan klik menu titik tiga pada kanan atas.

Setelah itu pilih menu pengaturan GB/ GB Setting dan klik update.

Secara otomatis, WA GB akan terupdate dan menjalankan aplikasi yang baru.

Itulah cara memperbarui WA GB yang kadaluarsa dengan mudah.

Baca Juga: Inna Lillahi Wa Inna Ilaihi Raji'un, Lama Tak Terdengar Kabarnya, Anji Eks Drive Mendadak Bagikan Kabar Duka Kehilangan Sosok Ini: 'Selamat Istirahat'

Tag

Editor : Rachel Anastasia Agustina

Sumber GridHits.ID