GridHITS.id -Jadi aktor kawakan,Epy Kusnandar harus rela bantu cuci piring di warung tendanya.
Nama Epy Kusnandar tentu sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat.
Sebagaiaktor kawakan, wajahnya sering menghiasi beragam film dan sinetron tanah air.
Tercatat setidaknya ada sekitar 52 film dan 12 judul sinetron yang dibintangi.
Untuk mencapai pencapaian tersebut, tentu bukanlah hal yang mudah untuk Epy Kusnandar.
Bahkan suami dari Karina Ranau ini sempat mengalami masalah kesehatan yang bisa dibilang parah.
Pada tahun 2010, aktor yang berasal dari suku sunda ini divonis mengalami tumor otak oleh dokter.
Yang lebih menyedihkan ialah, Epy Kusnandar bahkan sempat diprediksi hanya bisa bertahan hidup selama 4 bulan saja.
Namun takdir berkata lain, kondisinya kini makin sehat dan bisa kembali beradu akting di sebuah sinetron.
Sinetron Preman Pensiun yang ia mainkan akhirnya membuat kehidupan Epy makin membaik.
Namun tak hanya sampai situ,pada saat pandemi, banyak pekerjaan Epy Kusnandar yang harus dihentikan.
"Saya banyak diem di rumah, saya harus ngapain ini ya? Istri ada kerjaan di situlah saya sebagai suami nge drop," ungkapnya, Senin (1/6/2020).
Kang Mus pun yang dikenal sebagai aktor kawakan pun harus rela turun tangan bantu-bantu cuci piring di warung tenda miliknya dan istri.
"Bantuin nyuci piring, nemenin anak. Jadi selama puasa kemaren jualan," jelas sang istri.
Beberapa waktu lalu, Epy Kusnandar bahkan sempat membuat heboh saat mengunggah video minta tolong di Instagram miliknya.
Hal tersebut diungkap Epy melalui media sosial Instagram miliknya, @epy_kusnandar pada Jumat (5/6/2020).
"Kepada Yang terhormat Rumah Sakit#charitashospitalpalembang Kami mohon dengan penuh hormat," tulisnya.
Terungkap, Epy Kusnandar menuntut pelayanan terbaik dari rumah sakit tersebut untuk mertuanya.
"Kami sudah menempuh perjalanan jauh, delapan jam dari kampung khusus mengharapkan pelayanan yang sebaik-baiknya dari rumah sakit Charits Palembang."
"Tapi ibu saya dibiarkan hingga jam 2 malam. Kami ditanya pelayanan macam apa BPJS atau pribadi," pungkas Epy Kusnandar.
Artikel ini telah tayang di SajianSedap.com dengan judulNikmati Duit Milyaran dari Peran 'Kang Mus' Preman Pensiun, Epy Kusnandar Kini Hidup Pas-pasan dari Upah Cuci Piring, Viral Videonya Minta Tolong!