Pesan Menggelitik Seorang Warga di Serang, Foto Calon Kades Diganti dengan Personel BTS Pada Surat Suara Pilihan Kepala Desa

Sabtu, 06 November 2021 | 05:30
tribunnews.com

Viral video surat suara diganti dengan foto dengan personel BTS

GridHITS.id - Belakangan terdapat video viral di salah satu desa di Jawa Barat yang cukup menggelitik.

Video ini melatar belakangi kegiatan dalam Pemilihan Kepala Desa.

Sebuah foto mengenai surat suata beredar di media sosial dan cukup viral.

Pasalnya, surat suara Pemilihan Kepala Desa (Kades) ini viral lantaran ditempel dengan foto para personel boyband asal Korea yakni BTS.

Kejadian yang mengejutkan ini terjadi di TPS Desa Mekar Baru, Kecamatan Petir, Kabupaten Serang, Banten.

Dikutip dari Tribunnews.com, dalam surat suara tersebut terdapat tiga personel BTS yang ditempel oleh pemilih.

Baca Juga: 'Saya Juga Sempat Teriak', Viral Fenomena Langka Hujan Turun Deras hanya Mengguyur Satu Mobil Saja, Begini Kata Saksi Mata

Pemilih yang sudah mempersiapkan foto personel BTS itu menempelkan foto di calon nomor urut 1 Tb Muzakar ditempel foto Park Jimin.

Kemudian, foto nomor urut 3 Abdul Hamid diganti foto Jeon Jungkook dan nomor urut 4 Mustahiq diganti foto Min Yoongi (Saga).

Sedangkan calon nomor urut dua Asep Rupawan tidak ditimpa oleh foto personel BTS.

Namun, di surat suara sudah ada tercoblos untuk calon Asep dan pemilih juga beri tulisan "khusus".

Tak hanya foto, pemilih juga menuliskan pesan di surat suara dengan tulisan menggunakan pulpen.

"Bapak/Ibu Panitia Saya nitip suami second", demikian tulisan si pemilih.
Camat Petir Asep Herdiana saat dikonfirmasi Kompas.com membenarkan adanya surat suara yang viral di media sosial karena ada foto personel boyband Korea Selatan.

Adapun kejadian itu di TPS 05 yang berlokasi di SDN 1 Petir.

"Surat suara ketemu pada saat penghitungan suara pada hari Minggu kemarin, saat dibuka petugas KPPS 5. Petugas kaget ada foto boyband yang ditempel di calon nomor 1, 3, dan 4," kata Asep saat dihubungi. Rabu (3/11/2021).

Baca Juga: Profil AKBP Agus Sugiyarso, Kapolres Tebing Tinggi yang Kena Getah Video Sang Istri Pamer Uang Segepok Viral di TikTok

Alhasil, surat suara tersebut berdasarkan hasil keputusan dari saksi dari para calon dan panitia KPPS ditetapkan tidak sah.

"Surat suara tersebut tidak sah dan para saksi menyetujuinya," ujar Asep.

Berdasarkan hasil penghitungan di TPS 05, calon kepala desa nomor urut tiga Abdul Hamid menang.

Bahkan, Abdul Hamid dinyatakan menang berdasarkan hasil rekapitulasi.

"Di Desa Mekar Baru itu yang menang nomor urut 3, Pak Abdul Ahmid. Dia menang jauh, menang telak. Sedangkan nomor urut 2 itu calon petahana," kata Asep.

Menurut keterangan dari warga yang menyaksikan penghitungan, terdapat rambut panjang di surat suara tersebut.

Diduga pemilih yang sudah mempersilakan foto dari rumah sebelum mencoblos itu berjenis kelamin wanita.

"Kata warga ada rambut panjang, kayaknya pemilih wanita yang nempelin itu. Saya juga enggak tahu maksudnya apa, pesan itu juga saya enggak paham," tandas Asep.

Baca Juga: Bak Tanpa Dosa! Aksi Nekat 9 Bocah di Lamongan yang Rusak Pohon Pisang Warga Demi Tirukan Konten Viral 'Salam dari Binjai' dengan Polos Ngaku Latihan Silat-silatan

Tag

Editor : Rachel Anastasia Agustina

Sumber Tribunnewsmaker.com