Beda Jauh dari Penampilan Ayah Ayu Ting Ting yang Glamor dengan Cincin di Semua Jari, Orangtua Nagita Slavina yang Berani Tampil Sederhana Malah Tuai Pujian

Selasa, 02 November 2021 | 13:53
Kolase instagram/ayutingting92, rieta_amilia

Beda penampilan orangtua Ayu Ting Ting dan Nagita Slavina

GridHITS.id - Orang tua Ayu Ting Ting memang tak kalah eksis dari sang biduan.

Ayah Rozak dan Umi Kalsum bahkan kerap kali tampil di acara TV.

Keduanya juga terlihat eksis di media sosial terutama instagram.

Orang tua Ayu Ting Ting memang tak kalah beken dari putrinya yang bergelut di dunia entertainment.

Bahkan penampilan orang tua Ayu Ting Ting juga tak kalah mencuri perhatian publik.

Belum lama ini ayah Rozak juga terlihat hadir di acara pernikahan Lesti dan Rizky Billar.

Orang tua Ayu Ting Ting menjadi sorotan baik Irfan Hakim maupun Indra Bekti karena penampilannya yang glamour.

Sepert dimuat GridHits sebelumnya, ayah Rozak memang terlihat memakai perhiasan emas hampir di semua sela jarinya.

Baca Juga: Selama Ini Ayah Rozak Cuma Playing Victim? Lelah Selalu Dianggap Sebagai Pihak yang Salah, Enji baskoro Tegaskan Dirinya Bukan Penyebab Perceraian dengan Ayu Ting Ting: 'Yang Ninggalin Ayu'

Bahkan Indra Bekti dan Irfan Hakim sempat mempertanyakan pembelian perhiasan emas yang digunakan oleh ayah Rozak.

Terang-terangan Ayu mengaku jika apa yang dikenakan oleh ayah dan ibunya semua dibayar lunas tak ada kredit atau utang.

Tak aneh memang jika Ayu Ting Ting mampu membelikan semua barang-barang mewah untuk kedua orangtuanya.

Apalagi Ayu Ting Ting juga dikenal sebagai salah satu pedangdut yang berhonor fantastis.

Tapi siapa sangka jika penampilan orangtua Ayu Ting Ting tersebut malah menuai komentar nyinyir dari warganet.

Beda dengan penampilan orangtua dari Nagita Slavina yang terlihat sederhana tetapi justru banyak dipuji.

Belum lama ini Rieta Amilia dan Amy Qanita terlihat asik berjoget TikTok.

Melalui akun TikTok milik Rieta Amilia, kedua orangtua Nagita dan Raffi ini terlihat asik dengan gaya mereka.

Baca Juga: Bak Anaknya Sudah Jadi Biduan Kaya Raya hingga Diberi Jatah Ratusan Juta, Ayah Rozak Mengaku Sudah Tak Pernah Ambil Gaji Selama Andalkan Ayu Ting Ting

Netizen pun salah fokus dengan penampilan yang sederhana namun tetap cantik.

Lantas banyak netizen yang membandingkan penampilan orangtua Ayu Ting Ting dan orangtua Nagita Slavina ini.

TikTok @Rieta Amilia

Penampilan Rieta Amilia dan Amy Qanita

"Tidak terlihat perhiasan kuning bernyala sultan bukan sembarang sultan," tulis @Shinta.

"Kok gak pake kalung atau gelang yg kuning gede2 ya, klo asli kaya mah malah sdrhana tp mehong yg dipake," tulis @Tales.

"Orang kaya sesungguhnya tidak memakai perhiasan yg berlebihan," tulis @@sadgirls.

"Orang kaya TDK perlu memperlihatkan bahwa drnya Kya..tp beda jauh sama yg OKB semua perhiasan di pake," komentar @Annisa Aps.

Melihat kekompakan mama Amy dan mama Rieta tak sedikit yang lantas juga memuji kedekatan di antara besan ini.

Baca Juga: Lelah Jiwa Raga Jadi Tameng Hidup Keluarga, Ayu Ting Ting Ngaku Emosi Abdul Rozak dan Ummi Kalsum Sering Ikut Campur Masalah Ini, Sebut Cekcok Hal Lumrah: 'Ribut Dah Sama Gue!'

Tag

Editor : Averus Al Kautsar

Sumber GridHits.ID, TikTok