GridHITS.id - Penyanyi Syahrini belakangan memang jarang tampil di layar kaca televisi.
Kabarnya, Syahrini saat ini lebih fokus untuk mengurus rumah tangganya dengan sang suami.
Setelah menikah dengan Reino Barack, Syahrini sering tunjukkan momen bahagianya di Instagram.
Pernikahan Syahrini dan Reino Baracksempat menjadi fenomena di jagat dunia hiburan tanah air.
Pasalnya, Syahrini dituding menjadi orang ketiga dalam hubungan Reino Barack dan Luna Maya.
Sebelum nikahi Syahrini, Reino Barack menjalin hubungan dengan Luna Maya yang terbilang tak sebentar.
Keduanya menjalin hubungan selama lima tahun.
Sayangnya, Reino Barack memilih untuk nikahi seorang penyanyi papan atas yakni Syahrini.
Namun siapa sangka, di balik indahnya rumah tangga yang selalu mereka tunjukan, Reino Barack memiliki penyesalan setelah menikah dengan Syahrini.
Hal tersebut diungkap Reino Barack saat sedang melaksanakan siaran langsung bersama salah satu lembaga penyedia layanan beasiswa pada Selasa (26/10/2021).
Mulanya dalam video tersebut sang pembawa acara menanyakan makanan Indonesia yang menjadi favorit Reino.
Sayangnya Reino yang memiliki darah Jepang itu mengaku bahwa sebenarnya dirinya baru mengenal betul makanan khas Indonesia justru setelah dirinya menikah dengan Syahrini.
"Wah banyak ya, banyak sekali sih, saya sebetulnya lebih familiar dengan makanan Indonesia sejak saya nikah, karena kan istri saya orang sunda jadi saya dikenalin makanan macem - macem," terang Reino.
Baca Juga: Anda Pasti Menyesal Kalau Masih Lakukan 4 Hal Ini Pada Miss V, Dijamin Auto Kaget Lihat Akibatnya!
Baru menyadari nikmatnya masakan Indonesia setelah menikah dengan Syahrini.
Bukan penyesalan berarti hal negatif, Reino mengaku menyesal karena baru menikmati masakan Indonesia setelah menikah dengan perempuan berdarah Sunda tersebut.
"Mostly masakan Indonesia sih tapi gak Sunda terus, dan ternyata enak masakan Sunda itu," kata Reino Barack."
"Atau karena memang istri yang masakin ya jadi semua enak gitu," timpal sang pembawa acara.
"Itu sudah pasti," jawab Reino.