Tak Banyak yang Tahu! Selama Ini Terlihat Akur-akur Saja, Pertengkaran Shireen Sungkar dan Zaskia Mendadak Dibocorkan: 'Pusing'

Minggu, 03 Oktober 2021 | 19:00
Instagram/@zaskiasungkar15

Shireen dan Zaskia Sungkar

GridHITS.id - Siapa yang tidak kenal dengan kakak beradik, Shireen Sungkar dan Zaskia Sungkar tak asing bukan?

Dua artis cantik ini bisa dibilang tak pernah terlibat perselisihan.

Bahkan keduanya selalu terlihat kompak di banyak kesempatan.

Sama-sama terjun di dunia hiburan Tanah Air, putri dari Fenny Bauty dan Mark Sungkar ini memang punya kemampuan masing-masing.

Shireen Sungkar sempat lama membintangi sinetron Cinta Fitri, begitu juga Zaskia Sungkar yang pernah mencoba peruntungan sebagai penyanyi dan host TV.

Kini keduanya telah memiliki karier yang mapan dan jarang tampil di layar kaca.

Zaskia Sungkar sendiri memilih menggeluti bidang fashion dan Shireen diketahui memiliki banyak bisnis yang dikerjakan dengan sang suami.

Jika sosok Zaskia Sungkar dan Shireen selama ini terlihat akur-akur saja, siapa sangka pertengkaran rupanya juga pernah mereka alami.

Baca Juga: Shireen Sungkar hingga Aurel Hermansyah Pernah Terkena Kista, Ternyata Makanan Favorit Semua Wanita ini Bisa Menjadi Pemicunya, Hati-hati Mulai Sekarang

Hal tersebut diungkap oleh Shireen Sungkar secara langsung.

Melalui QnA dengan penggemarnya di Instagram, pertengkaran Shireen dan Zaskia Sungkar terbongkar.

"Pernah gak marahan sama ka Kia dan siapa yg minta maaf duluan.

"Kelihatannya akur terus?" tanya netizen.

Rupanya di balik keakraban Zaskia dan Shireen tak menampik jika keduanya pernah terlibat pertengkaran.

Hanya saja pertengkaran tersebut sudah terjadi di masa lalu.

Shireen mengungkap jika dirinya dan Zaskia Sungkar sering berantem sejak kecil hingga duduk di bangku SMP.

Instagram/shireensungkar

Unggahan Shireen Sungkar

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Kini Hidup Bergelimang Harta, Siapa Sangka Jika Zaskia Sungkar dan Shireen Pernah Nekat Lakukan Hal Ini di Luar Negeri Demi Dollar

"Hahah kita sering berantem jaman kecil sampe smp," ungkap Shireen Sungkar.

Namun setelah cukup besar dan lulus dari SMP keduanya justru sangat kompak dan nyambung saat berbicara.

Sejak saat itu lah diakui oleh Shireen Sungkar dirinya tidak pernah lagi bertengkar.

"Pas SMP mendadak super nyambung dan sangatlah hampir gak pernah berantem.

"Pernah pasti tapi kalo udah lebih dari sehari dua duanya pusing, karena tiap pagi pasti telfonan," ungkap Shireen.

Membongkar pertengkarannya di masa lalu dengan Zaskia Sungkar, saat ini kakak beradik ini bahkan terlihat sangat kompak.

Keduanya bahkan sekarang memiliki konten Youtube bersama yang dibuat dengan para suami.

Keduanya juga tak pernah sekali pun terdengar terlibat konflik.

Baca Juga: Padahal Sudah Hidup Bergelimang Harta Sejak Remaja, Shireen Sungkar Ketahuan Pernah ke Rumah Maia Estianty Ngemis-ngemis Minta Uang Demi Hal Ini: 'Kita Butuh...'

Tag

Editor : Saeful Imam

Sumber Instagram