GridHITS.id - Iis Dahlia, salah satu pedangdut senior yang masih eksis hingga saat ini.
Pedangdut dengan kumis tipis tersebut memang kerap kali mencuri perhatian publik.
Sukses di dunia hiburan sudah berpuluh-puluh tahun lamanya, tak aneh jika Iis Dahlia kini menikmati masa puncaknya.
Ibu 2 anak tersebut bahkan mengaku jika dirinya punya banyak koleksi berlian.
Selain sebagai pedangdut, Iis Dahlia bahkan juga kerap didapuk menjadi host.
Ibu satu ini kerap kali terima julukan sebagai artis julid.
Meski demikian, kepopuleran Iis Dahlia nampaknya justru semakin moncer saja di balik komentar pedas yang diberikan oleh netizen.
Belum lama ini, Iis Dahlia membongkar soal koleksi berlian miliknya yang ada di satu etalase.
Berlian tersebut ada berbagai jenis mulai dari cincin, gelang, hingga kalung.
"Kalau dikumpulin ada kali satu etalase," papar Iis Dahlia seperti dimuat Warta Kota.
Memiliki banyak berlian, Iis Dahlia mengaku malu jika sampai harus menjualnya.
Ia memilih untuk membeli yang baru saja sebagai gantinya.
Memiliki berlian yang banyak, ibu Devano tersebut tidak hanya memakai berlian untuk kepentingan syuting tapi juga sehari-hari ia kenakan.
Selain suka dengan berlian, Iis menyebut jika benda mahal satu ini bisa dijadikan sebagai investasi.
"Selain buat penampilan, berlian bisa buat investasi," kata Iis Dahlia.
Tak aneh jika pelantun Payung Hitam tersebut bangun tidur saja sudah memakai berlian.
"Gue bangun tidur aja pakai berlian, daripada cuma disimpan," tuturnya.
Istri dari seorang pilot yang bergaji Rp60 juta tersebut bahkan enggan untuk menjual berlian yang dimilikinya.
"Gue selalu beli dan nggak pernah jual," papar Iis Dahlia.
Ia juga mengaku tak percaya diri jika harus bepergian tanpa menggunakan berlian.
Di tengah kemewahan yang ia sebutkan, beberapa waktu yang lalu Iis Dahlia sempat dibuat kelimpungan tak bisa bayar uang cicilan rumah.
Seperti dimuat GridHOT, Iis Dahlia sempat was-was di tengah pandemi, ia masih harus membayar uang cicilan rumah mewahnya hingga Rp250 juta setiap bulannya.
Bahkan disebutkan oleh Iis Dahlia jika cicilan tersebut harus ia bayar selama 5 tahun.
Namun ia bermaksud untuk membayar dalam jangka waktu 3 tahun saja.
"Gue dari dulu punya utang, sejak gue bekerja, ini paling besar. Setelah sudah tua, cicilan gue makin gede karena memang aku cicilnya lima tahun."
"Tapi dalam jangka tiga tahun aku Insya Allah mau lunasin. Jadi memang gede karena umurnya segini," ungkapnya.